Alasan Kenapa Jangan Pernah Letakkan Ikat Rambut di Tangan!
Banyak dari kalangan remaja yang memanfaatkan ikan rambut sebagi aksesoris pengganti gelang. Tapi, ada juga yang menyangkalnya bahwa mereka meletakkannya di pergelangan tangan karena menurutnya itu merupakan tempat yang praktis untuk menyimpan ikat rambut saat kira-kira mereka butuhkan. Tapi, tahukah kamu dampak yang ditimbulkan jika kamu melakukan kebiasaan menaruh ikat rambut dipergelangan tangan?
Hal ini menjadi perhatian para dokter setelah ada seorang wanita yang terkena sepsis yang disebabkan oleh ikat rambut. Sepsis itu merupakan kondisi dimana seseorang mengalami peradangan di seluruh tubuh yang disebabkan oleh infeksi. Ironisnya, Sepsis atau septicaemia merupakan penyakit yang mengancam keselamatan jiwa seseorang.
Seorang gadis yang berasal dari Kentucky, Amerika, Audree Kopp awalnya melihat ada benjolan kecil dan merah di pergelangan tangannya. Audree mengira itu merupakan gigitan dari laba-laba, lalu benjolan itu bengkak dan berkembang menjadi luka sehingga mengeluarkan nanah besar. Lukanya itu tidak mempan oleh antibiotik dan akhirnya dia harus menjalani operasi. Setelah dokter melakukan pemeriksaan, ternyata hal itu disebabkan karena Audree sering meletakkan ikat rambutnya di pergelangan tangannya.
Dokter mengatakan bahwa ikat rambut bisa menyebabkan infeksi bateri yang berasal dari pori-pori dan folikel rambut.
"Jangan pernah meletakkan ikat rambut di pergelangan tangan, karena ini bisa menyebabkan infeksi pada kulit,"tegas Amit Gupta dokter yang menangani kasus Audree, seperti yang idws himpun dari stylist.