Gekrafs Melalui Ifan Seventeen Angkat Suara Terkait Polemik Paris Fashion Week dan Brand-brand Lokal
Pihak Gerakan Ekonomi Kreatif Nasional (Gekrafs) akhirnya buka suara mengenai tudingan misleading terkait perhelatan Paris Fashion Week (PFW) 2022 yang jadi perbincangan hangat dalam sepekan terakhir di kalangan warganet Indonesia.
IDWS, Selasa, 8 Maret 2022 - Setelah diserukan oleh Lucky Heng (founder dari brand parfum Alien Objects), muncul tudingan bahwa klaim 10 brand Indonesia tampil di PFW 2022 bersifat misleading — bahkan banyak portal berita dan warganet yang tak segan menggunakan istilah "membodohi masyarakat" untuk menyebutnya. .
Pihak Gekrafs akhirnya berkomentar mengenai tudingan tersebut melalui Ifan Seventeen selaku Bakominfo Gekrafs.
Lewat sebuah video yang diunggah di akun Instagramnya @ifanseventeen pada Selasa (8/3/2022), Ifan Seventeen menjawab pertanyaan warganet soal ketidak pahaman Gekrafs terhadap gelaran Paris Fashion Week 2022.
Ifan Seventeen menjelaskan polemik PFW 2022. (Instagram @ifanseventeen)
"Paris Fashion Week, kenapa pada rame-rame ya? Apa benar Gekrafs dan Kemenpar sampai nggak sengerti itu?," kata Ifan Seventeen.
Ifan Seventeen kemudian menjelaskan bahwa PFW 2022 yang merupakan acara resmi dari Fédération de la Haute Couture et de la Mode (FHCM) banyak menarik perhatian masyarakat dunia sehingga banyak acara fashion show lainnya yang digelar di Kota Paris bersamaan dengan PFW.
"Di sekitar event Paris Fashion Week itu banyak event Fashion Show juga. Dan tahun ini Gekrafs bersama Kemenpar berpartisipasi dengan mengajak brand-brand lokal yang kompeten," beber Ifan.
Ifan Seventeen pun menegaskan, bahwa Gekrafs memang mengajak sejumlah brand lokal ke Paris namun bukan untuk show di Paris Fashion Week, melainkan di event show sekitar.
"Jadi brand-brand yang non fashion bisa berkolaborasi dengan para desainer untuk diberangkatkan ke sana," sambungnya menjelaskan.
Dengan penjelasan dari Ifan Seventeen itu, maka diharapkan dapat menyelesaikan kesalahpahaman yang terjadi terkait PFW 2022 dan acara Gekrafs.
Sebelumnya, beberapa brand lokal dikecam warganet karena dianggap berbohong dan mencatut nama Paris Fashion Week untuk memperoleh ketenaran.
Salah satunya adalah brand Geprek Bensu milik Ruben Onsu. Jordi Onsu dilaporkan lewat Insta story mengunggah pernyataan bahwa brand ayam geprek kakaknya akan tampil di PFW 2022. Dalam unggahan di akun Instagram @jordionsu, Jordi Onsu memperlihatkan pagelaran fesyen di Paris dengan caption "Puji tuhan, ayam Indonesia pertama di Paris Fashion Week @geprekbensu @ruben_onsu".
Pernyataan itu kemudian ditanggapi oleh berbagai pihak, salah satunya Wanda Hamidah yang menuliskan bahwa brand Indonesia yang mengklaim masuk ke PFW adalah tindakan pembodohan. Ia kemudian mengunggah tangkapan layar penjelasan PFW yang dikemukakan oleh Lucky Heng. Lucky mengatakan bahwa brand yang bisa masuk ke PFW hanya yang memiliki produk fesyen saja.
Kemudian MS Glow juga turut dihujat warganet. melansir laporan Suara.com pada Selasa (8/3/2022).
Tak terima dengan tuduhan tersebut, bos MS Glow Shandy Purnamasari memberikan klarifikasi. Ia menerangkan kehadiran di Paris memang untuk sebuah acara fashion show, di mana seseorang yang bekerja sama dengannya mengklaim event tersebut adalah Paris Fashion Week.
"MS Glow diajak berkolabolaborasi dengan fashion designer US dan tampil di PFW," tulis Shandy Purnamasari di Instagram @shandypurnamasari, Senin (7/3/2022).
Klarifikasi Shandy Purnamasari mengenai PFW 2022. (@shandypurnamasari)
Namun ternyata, acara yang diikuti sang desainer adalah fashion show yang merupakan bagian dari penyelenggaraan Paris Fashion Week yang dinisiasi Gekrafs.
"Saya nggak berkecimpung di dunia fashion, wawasan saya tentang fashion pun tidak terlalu luas. Jadi saya nggak terlalu paham soal itu," ujar istri dari Juragan 99 tersebut.
(stefanus/IDWS)