Penerbangan Delta Air Lines Balik Arah Karena Kotoran Diare Penumpang
Kejadian unik sekaligus terdengar “mengerikan” terjadi di penerbangan 194 Delta Airlines (Delta DL 194) dari Atlanta menuju Barcelona pada 1 September lalu. Pesawat Airbus A350 membawa 336 penumpang tersebut harus balik arah karena terjadi insiden penumpang yang alami diare.
Dari pesan teks disampaikan pilot ke Air Traffic Control, disebutkan bahwa penerbangan harus kembali ke Bandara Internasional Hartsfield-Jackson Atlanta (ATL) dikarenakan ada penumpang yang mengalami diare.
Kotoran diare penumpang tak disebutkan identitasnya itu telah bercecer di pesawat dan disebut sebagai biohazard atau bahaya biologis. Para penumpang mencium bau tak sedap dari kotoran diare yang berceceran tersebut.
Pengguna X arbyswehavethe2 mengunggah video kondisi kotoran diare yang bercecer di pesawat. Video tersebut ia dapatkan dari adiknya yang menjadi penumpang pesawat Delta DL 194. Terlihat cukup panjang bagian lorong pesawat yang “ternoda” karena kotoran diare.
Penerbangan akhirnya bisa dilanjutkan lima jam kemudian setelah proses sterilisasi dilakukan. Karpet di lantai pesawat juga diganti supaya kembali layak terbang.
(IDWS/deJeer)