Diskon Gila-gilaan, Kawasaki Banderol Mesin 200cc Hanya Rp 15 Juta
Belakangan ini Kawasaki diberitakan sedang menjalin mitra dengan Bajaj. Kerjasama keduanya untuk memasarkan produk terbarunya di pasar Indonesia yakni Pulsar 200 NS.
Tapi sayangnya, kehadiran Pulsar 200 NS tidak mendapatkan sambutan antusias dari pecinta motor gede di Tanah Air. Penjualan yang dilakukan di Indonesia menorehkan angka buruk. Bahkan, kini motor yang sudah diproduksi dan dijajakan di pasar Indonesia malah menumpuk di gudang. Harga yang dibanderol Rp 23,9 juta untuk tiap unitnya itu tampaknya kurang diminati pengguna, ditambah lagi produksi motor yang sudah di rakit tahun 2014 masih banyak yang tak terjual.
Melihat kondisi seperti itu, maka Kawasaki akhirnya memberikan potongan harga untuk Pulsar 200 NS. Tak tanggung-tanggung, pihak Kawasaki memberikan potongan harga hingga Rp8,9 juta untuk Vehicle Identification Number (VIN) 2014. Dengan berarti, Kawasaki dengan cuma-cuma membanderol sepeda motornya yang bermesin 200cc seharga Rp15 juta.
"Setelah kita diskon, pembelian meningkat tajam. Stok saat ini sudah menipis, kita perkirakan Mei 2016 sudah habis," kata Michael Chandra Tanadhi selaku Deputy Departemen Head and Sales Promotion PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI), Seperti yang IDWS kutip dari Viva.
Michael mengaku bahwa berbagai diler Kawasaki berusaha untuk menuntaskan penjualan motor tersebut dalam berbagai cara, contohnya di Kalimantan Barat ada diler Kawasaki yang memasarkan, jika ada yang membeli Pulsar 200 NS maka akan dihadiahi Televisi layar dataar 42 inchi secara cuma-cuma dengan harga motor Rp17 juta.
"Untuk harganya sesuai dengan kebijakan masing-masing diler. Semua sudah diberikan kebeasan untuk itu,"ujar Michael.