Beginilah Sosok Mobil Transparan Ala SpongeBob
Bagi kamu pecinta SpongeBob pastinya sudah tak asing lagi dengan mobil transparan yang dimiliki oleh pahlawan super, Mermaid Man dan Barnacle Boy. Tampaknya film fiksi itu kini bisa menjadi kenyataan.
Mobil transparan, Invisible Boat Mobile yang ada di serial animasi SpongeBob SquarePants kini dikabulkan Jepang menjadi mobil yang ada di dunia nyata. Mobil transparan itu diciptakan oleh dua pria asal University Jepang yakni Susumu Tachi dan Masahiko Inami. Mereka berdua berusaha merealisasikan mobil transparan yang hanya bisa kita lihat di dunia animasi. Susumu dan Inami berharap dengan adanya mobil ini, maka sesorang yang ingin memarkir mobil tidak perlu lagi melihat spion untuk melihat keadaan belakang kanan dan kiri.
Mungkin kamu berpikir mobil ini tampak seperti Invisible Boat Mobile milik pahlawan super yang ada di Bikini Bottom. Tapi kenyataannya, mobil ini memang dibuat seolah transparan bagi pengendara. Agar mobil tampak transparan, maka kedua mahasiswa asal Jepang itu menyisipkan alat yang bisa membuat mata menerawang semua benda yang ada di luar mobil. Alat itu berupa proyektor yang membuat kursi belakang dari mobil menjadi tampak transparan. Dengan begitu, maka pengendara mobil bisa melihat semua objek yang ada dibelakang, samping kanan dan kiri dengan jelas.
Teknologi yang diciptakan keduanya masih prototip dan belum sempurna, tapi jika dilihat dari sisi hardware yang digunakan seperti proyektor dan kamera yang mumpuni tampaknya teknologi ini akan lebih sempurna dan lebih nyata. Pasalnya, Susumu dan Inami akan mengembangkan alat ini untuk diterapkan langsung di Toyota Prius yang akan mmebuat kursi belakang mobil tersebut transparan secara virtual. Penasaran bagaimana alat canggih ini bekerja? simak video dibawah ini: