Naik Gaji, para Dokter di Kanada Malah Protes
Di Kanada, lebih dari 500 dokter serta lebih dari 150 murid kedokteran telah menandatangani sebuah surat publik untuk memprotes kenaikan gaji mereka sendiri.
“Kami, doktor dari Quebec, yang percaya pada sistem publik yang kuat, menolak keras kenaikan gaji teranyar yang dinegosiasikan oleh federasi kesehatan kami,” adalah salah satu kalimat dari surat tersebut. Mereka mengatakan bahwa mereka merasa terhina bahwa mereka akan menerima kenaikan gaji ketika para perawat dan pasien banyak yang masih kesusahan.
“Kenaikan gaji ini sangat mengejutkan karena para perawat, termasuk pekerja & pegawai profesional kami tengah menghadapi lingkungan kerja yang kurang kondusif. Dan para pasien kami mengalami kesulitan akses untuk mendapatkan layanan kesehatan karena potongan dana yang drastis serta pemusatan kekuasaan di Kementerian Kesehatan.”
“Satu-satunya hal yang terlihat kebal dari pemotongan dana ialah upah kami.” Lanjut surat itu lagi.