Ready Player One Sukses Pada Penayangan Perdana
Ready Player One akhirnya tayang di layar lebar, dan langsung menjadi hits. Film yang bertemakan virtual reality ini meraup US$53 juta (sekitar 730 milyar Rupiah) hanya untuk wilayah Amerika Utara saja, ditambah dengan penayangan di luar negeri yang menghasilkan US$128 juta (sekitar 1,8 trilyun Rupiah). Itu berarti Film besutan Steven Spielberg ini berhasil mendapatkan lebih dari 2,5 trilyun Rupiah hanya dalam jangka waktu 3 hari!!!
Begini nih wujud dari alat Virtual Reality dalam Ready Player One
Hasil tersebut membuat Ready Player One menjadi Film tersukses Steven Spielber dalam satu dekade, yang diikuti oleh Indiana Jones and the Kingdom of the Crystal Skull, yang menghasilkan US$100 juta (sekitar 1,3 trilyun Rupiah) pada penayangan perdananya di tahun 2008. Panen uang besar-besaran saat penayangan perdana Ready Player One kembali mengukuhkan Spielberg sebagai sebuah mesin pencari uang.
Beberapa hal yang patut dicermati ialah komposisi penonton yang didominasi pria (59%) dan mayoritas penonton (56%) berusia lebih dari 25 tahun. Hal ini bisa dibilang wajar karena menonton film ini dianggap sebagai nostalgia.
Satu dari 3 kunci yang disembunyikan oleh James Halliday di dalam dunia virtual OASIS
Film ini mengisahkan tentang Wade Watts, seorang pemuda yang hidup di masa depan serta mengidolakan pencipta dunia virtual OASIS, James Halliday. Wade kerap menghabiskan waktunya di dunia virtual OASIS untuk melarikan diri dari kenyataan, namun sebenarnya cita-citanya adalah memecahkan teka-teki yang ditinggalkan Halliday saat ia meninggal untuk mendapatkan 3 kunci yang bisa membuat siapapun menjadi pemilik sah saham Halliday di OASIS serta menjadi penguasa tunggal OASIS. Banyak karakter-karakter dari film, game, atau komik lain, bahkan anime, yang juga turut hadir sebagai cameo dalam Ready Player One.
Beberapa karakter dari berbagai media yang turut hadir dalam Ready Player One