Ajaib, Kaos Kaki Ini Sulap Urin Menjadi Tenaga Listrik
Urin atau yang yang lebih kita kenal dengan air kencing itu merupakan cairan sisa yang diekskresikan ginjal yang kemudiandi di keluarkan dari dalam tubuh melalui proses urinasi. Biasanya orang mendengar kata urin akan berhubungan dengan kamar mandi yang menggambarkan sesuatu yang bau, kotor, dan tidak bernilai. Tapi, sadarkah kamu bahwa yang kita anggap kotor itu kini sangatlah berharga dan bernilai.
Baru-baru ini sebuah penelitian mengenai urin menjadikan urin bernilai dan berharga untuk kehidupan. Kini, urin bisa digunakan sebagi sumber tenaga alternatif. Seperti penelitian yang telah dilakukan oleh University of the West England, para peneliti tersebut berhasil mengembangkan sebuah kaos kaki yang bisa merubah urin menjadi tenaga listrik.
Seperti yang idws lansir dari laman Ubergizmo, melalui penelitian yang mengkombinasikan urin dengan kaos kaki itu, para peneliti menjelaskan bahwa penemuannya itu tidak langsung bisa mengubah urin pengguna kaos kaki itu menjadi sebuah energi listrik. Untuk membuat arus listrik, maka pengguna kaos kaki harus berjalan agar bisa memompa urin yang ditaruh di tabung silikon itu turun ke pergelangan kaki. Nantinya, di pergelangan kaki tersebut akan disiapkan microbial fuels cells (MFC). MFC itu merupakan sebuah bakteri yang bisa mengubah nutrien menjadi tenaga listrik.
Setelah itu, MFC ini akan berperan sebagai alat untuk mengubah urin tersebut menjadi tenaga listrik.
Ioannis Ieropoulos yang merupakan salah satu anggota tim penelitian itu mengaku bahwa listrik yang dihasilkan dari proses ini memang tidak begitu besar. Tapi, tidak dipungkiri penelitian ini bisa dikatakan berhasil karena urin itu mampu menghasilkan listrik yang cukup sebuah pemancar nirkabel mengirimkan pesan tiap dua menit.
Kaos kaki pengubah urin menjadi listrik itu memang belum turun ke pasaran, karena hingga kini masih dalam proses pengembangan. Ieropoulos menuturkan bahwa nantinya kaos kaki ini dapat digunakan dalam situasi tertentu seperti untuk kebutuhan militer, misi luar angkasa, ataupun kegiatan outdoor lainnya.