Google akan Membuat OS Android baru Inisial M
Menyusul Android Lollipop, Google dikabarkan bakal merilis sistem operasi terbaru selanjutnya dengan kode nama M. Diperkirakan OS tersebut akan dinamakan Android 6.0 Muffin.
Pada Februari lalu, Google telah mengisyaratkan tentang pembaruan Android M ini. Namun belum dirinci kapan sistem operasi akan resmi dihadirkan.
Nama Muffin sebenarnya adalah prediksi yang coba diberikan oleh seorang desainer bernama Miroslav Vitula. Dirinya juga mengatakan Android Muffin akan menawarkan beberapa fitur baru dan lebih segar.
Fitur-fitur pada Android Muffin antara lain, fungsi multi-window untuk membantu pengguna mengoperasikan aplikasi lebih cepat (multitasking). Ada juga fitur yang dijuluki dengan Quick Reply, yang memungkinkan pengguna menjawab notifikasi baru secara langsung dari notifikasi yang masuk tersebut.
Seperti diketahui, sejumlah nama yang telah melekat pada sistem operasi milik perusahaan asal Amerika tersebut antara lain, Cupcake, Donut, Eclair, Froyo, Gingerbread, Honeycomb, Ice Cream Sandwich, Jelly Bean, dan KitKat, dan Android Lollipop.
Berikut ini konsep OS Muffin yang kemungkinan akan dibuat oleh Google :