Google Akan Hapus Google Maps Versi Klasik
Google telah mengonfirmasi akan mengakhiri versi klasik dari Google Maps. Sebetulnya, desain klasik ini telah disembunyikan Google secara default, sejak perusahaan mesin pencari itu meluncurkan tampilan modern di 2013.
Meskipun nanti telah dihapus, pengguna masih bisa mengakses versi klasik melalui bookmark. Rencananya, Maps Classic akan diganti dengan baru, yang lebih cepat.
Namun sayang, bagi mereka yang dilengkapi dengan hardware berusia lanjut, kemungkinan tidak dapat menjalankan Maps versi terbaru ini secara penuh. Versi terbaru ini disebut Edisi Lite, yang membawa penggunanya memiliki pengalaman perjalanan lebih mudah, data lalu lintas lebih akurat, dan menemukan cara mudah menjelajahi berbagai daerah baru.