3 Anime Jagoan Wanita Terkenal Sepanjang Masa
Kata siapa yang memiliki kekuatan hanya pria, jangan salah wanita juga punya. Pastinya tak kalah kuat dari pria. Anime memang menyuguhkan genre laga, tapi kebanyakan yang berlaga di layar kaca diperankan karakter pria.
Tapi, dibalik itu semua ada genre anime yang harus kamu tau yakni magical girl. Genre ini memang tak sebanyak laga yang diperankan karakter pria. Magical girl itu sendiri mengusung karakter wanita yang mampu mengubah dirinya dengan menggunakan kostum yang unik saat akan melakukan perlawanan terhadap musuh. Biasanya mereka akan menaklukan lawannya dengan menggunakan kekuatan sihir.
Magical Girl kebanyakan diambil dari Shoujo manga, atau manga yang memang diperuntukkan bagi kaum Hawa. Biasanya di anime tersebut akan banyak mengandung unsur kehidupan sehari-hari yang berhubungan dengan wanita, terutama pada karakter gadis muda.
Nah, dari sekian banyak tema magical girl, team idws sudah merangkum beberapa judul anime yang paling populer. Anime apa sajakah itu?
1. Magic Knight Rayearth
Anime ini merupakan adaptasi dari manga buatan tim Clamp (Satsuki Igarashi, Ageha Ohkawa, Tsubaki Nekoi dan Mokona). Anime ini banyak menyuguhkan adegan perlawanan seru trio wanita melawan musuh-musuh nya saat mereka terdampar di dunia lain.
Magic Knight Rayearth juga ternyata banyak diminati kaum adam, bagaimana tidak anime ini menampilkan konsep dan gaya bertarung setiap tokohnya cukup gagah. Ditambah lagi, ada beberapa robot yang ditampilkan di klimaks cerita.
2. Minky Momo
Minky Momo yang mengudara di Jepang pada tahun 1982 sampai 1983 memang tidak mengeluarkan serial Manga. Tapi, anime ini salah satu anime terpopuler di Indonesia. Minky Momo juga menjadi anime yan menjadi pemicu wabah manga di tanah air.
Minky Momo yang merupakan karakter utama di anime ini adalah seorang penyihir yang memiliki wujud asli anak-anak. Tapi uniknya, Minky Momo bisa berubah menjadi gadis dewasa jika dia akan menjalankan aksinya. Kadang, untuk melawan musuhnya dia menggunakan kekuatan sihir.
3. Wedding Peach
Wedding Peach menjadi salah satu anime yang paling populer di seluruh dunia tanpa terkecuali di Indonesia. Walaupun memiliki konsep tim seperti Sailor Moon, tapi di Wedding Peach mereka mengenakan gaun pernikahan saat mereka akan beraksi.
Sukehiro Tomita dan Nao Yazawa membuat anime ini sebanyak enam volume sejak tahun 1994 hingga 1996. Bahkan ada versi anime yang tayang sebanyak 51 episode menjadi paling hit di Indonesia.