Ironis, Film Resident Evil: The Final Chapter Telan Korban Jiwa!
Untuk menciptakan sebuah film yang sempurna tentunya harus dikerjakan semaksimal mungkin. Begitu pula dengan produksi film Resident Evil: The Final Chapter.
Sebuah kabar duka harus menimpa seluruh kru film tersebut, karena salah satu kru yang bernama Ricardo Cornelius, harus meninggalkan team nya, karena mengalami kecelakaan parah di lokasi syuting di Cape Town, Afrika Selatan. Penyebab pria yang berusia 34 tahun itu meninggal, karena tertimpa properti mobil saat waktu syuting berlangsung.
Seperti yang idws lansir dari Aceshowbiz, Cornelius merupakan salah satu kru yang bertanggung jawab untuk memutar mobil Army Hummer secara manual. Menurut narasumber media tersebut, "Saaat itu, Cornelius seharusnya memutar platform kecil agar kendaraan itu bisa berdiri, tapi sayangnya platform miring dan kendaraan besar itu menjatuhi dirinya."
Seluruh kru langsung bergerak membantu dia, dan langsung melarikannya ke rumah sakit. Tapi sayangnya, maut lebih dulu menjemputnya. Ironisnya, dalam kejadian ini sang Istri, Shafiefa tidak diberitahukan alur cerita penyebab suaminya meninggal dunia.
"Sejauh ini, belum ada yang menceritakan apa yang sebenarnya terjadi. Bahkan teman-temannya menghindari saya saat saya tanyakan via WhatsApp. Selain itu juga tidak ada sedikitpun uang yang mereka berikan untuk kepergian suami saya. Tak ada satu pun bos yang menghubungi saya untuk menceritakan apa yang terjadi. Saya telah membuat asumsi saya sendiri saja," ungkap Shafiefa.
Cornelius sendiri baru menikmati gabung bersama kru di lokasi syuting selama lima minggu.
"Dia sangat senang sekali bisa bekerja di tempat tersebut, karena dia sudah satu tahun menganggur. Dan kami merupakan pasangan yang baru menikah dan kami berdua di rumah."tambah Shafiefa.
Sejumlah bintang hollywood akan menghias layar lebar di film Resident Evil: The Final Chapter, meraka yaitu Milla Jovovich, Wentworth Miller, Ali Larter, Li Bingbing dan Iain Glen. Film yang disutradarai oleh Paul W.S. Anderson, film ini akan tayang di bioskop Amerika Serikat pada 27 Januari 2017.