Pementasan BARA
Bara adalah wujud kreativitas para pegiat seni di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia. Teater Lantai Mera sebagai wadahnya, akan menampilkan pementasan megah yang menggabungkan berbagai unsur seni dalam satu pementasan teater. Bara, senuah karya yang akan menimbulkan perasaan dan cara berpikit yang abru dan mendalam.
Bara akan memberikan sebuah pengalaman menonton yang membuka mulut dan mata hati para penonton dan meninggalkan pesan moral yang akan melekat dalam setiap benak mereka. Kolaborasi dengan seni tari dan sinematografi akan memberikan pengalaman menonton pementasan teater yang berbeda dari biasanya tanpa melupakan unsur-unsur teater pada umumnya yang akan ditampilkan dalam standar yang tinggi.
BARA ialah cerita mengenai penantian seorang ibu terhadap anak lelakinya, mengenai rindunya dan mengenai upayanya untuk membuatnya tetap bara, tetap nyala.
Kegiatan ini akan dilaksanakan hari Jumat, tanggal 16 September 2016, pukul 19.00 WIB, di Graha Bhakti Budaya, Taman Ismail Marzuki.
BARA – Teater Lantai Merah
Tempat : Graha Bhakti Budaya, Taman Ismail Marzuki
Waktu : Jumat, 16 September 2016, 19.00 WIB
Reservasi tiket:
More Information :
Gorys - 081317303378 (SMS, WhatsApp)