Perpisahan Pensiun Zlatan Ibrahimovic Diiringi Tangis Milanisti di San Siro
Sang Legenda Hidup Zlatatan Ibrahimovic, akhirnya memutuskan untuk gantung sepatu di usia 41 tahun. Zlatan mengucapkan salam perpisahannya di San Siro hari ini (5/6).
Tangis lebih dari 70.000 Milanisti pecah di San Siro. Zlatan mendapatkan guard of honour usai pertandingan AC Milan melawan Hellas Verona yang berakhir dengan kemenangan Milan 3-1.
“Pertama kali saya tiba di Milan, kalian berikan saya kebahagiaan. Untuk kedua kalinya (bermain di Milan), kalian berikan saya cinta,” ucap Zlatan Ibrahimovic.
Pria yang ikut membawa AC Milan meraih Scudetto 2010-11 dan 2021-22 ini mengucapkan terima kasihnya pada semua pihak yang telah mendukungnya selama ini; keluarga, pemain, pelatih dan staff, petinggi klub, dan para penggemar.
“Kalian menerima saya dengan tangan terbuka, kalian telah membuat saya serasa di rumah. Saya akan menjadi Milanista sepanjang hidup saya,” ucap Zlatan Ibrahimovic yang disambut dengan tepuk tangah dan tangis Milanisti.
“Telah tiba waktu untuk saya ucapkan perpisahan pada sepak bola, bukan pada kalian. Ini terlalu sulit, saya terlalu terbawa perasaan. Sampai ketemu lagi jika kalian beruntung. Forza Milan dan selamat tinggal.”
Selama perkuat AC Milan, Zlatan telah mencetak 93 gol dari 163 penampilan. 2 Scudetto terakhir kali diraih Milan juga ada andilnya di sana.
Ibra berhasil mencetak 511 gol selama merumput untuk Malmo, Ajax, Juventus, Inter Barcelona, Milan, PSG, Manchester United, dan LA Galaxy.
Di level timnas, ia mencetak 62 gol untuk Swedia. Raihan golnya untuk Swedia tersebut menjadikannya pencetak gol terbanyak Swedia sepanjang masa.
Zlatan memang tidak pernah mengangkat piala Liga Champion maupun Piala Dunia, namun raihan 34 trofi bukanlah pencapaian yang main-main. 14 di antara trofi diraihnya adalah trofi juara Liga.
“Sepak bola membuatku menjadi pria. Sepak bola memungkinkan saya mengenal orang-orang yang sebelumnya (jika tidak bermain sepak bola) tidak akan pernah saya kenal. Saya berkeliling dunia berkat sepak bola. Semuanya berkat sepak bola,” ungkap pria yang pernah masuk nominasi Ballon d’Or 11 kali tersebut pada media.
Foto fitur: AC Milan.
(IDWS/deJeer)