Berkunjung ke Museum Museum Aneh di Dunia
Suka mengisi waktu dengan berkunjung ke museum? Biasanya, museum menyimpan benda-benda peninggalan masa lampau yang bernilai sejarah tinggi. Tapi, di beberapa museum unik berikut ini, pemandangan yang akan anda lihat tidaklah seperti museum pada umumnya.
Mau tau seperti apa museum-museum unik ini?
Sulabh International Toilet Museum, India
Seperti namanya, yang akan anda temukan di museum ini adalah kloset. Ya, kloset di mana-mana. Anda bisa melihat bermacam-macam bentuk kloset dan sejarah evolusinya sejak masa sebelum masehi. Mau lihat artefak kloset dari masa 2500 tahu sebelum masehi? Datanglah ke museum ini. Sulabh International Toilet Museum yang pertama kali dicetuskan oleh Dr Bindeshwar Pathak ini berlokasi di New Delhi, India.
Museum of Broken Relationships, Kroasia
Museum ini menampilkan salah satu sisi paling emosional dari manusia, patah hati. Pernah patah hati dan punya barang yang membuat anda tidak pernah lupa akan perasaan patah hati tersebut? Museum di Kroasia ini menyimpan benda-benda yang merupakan sisa dari hubungan-hubungan yang gagal, misalnya seperti gaun pengantin, boneka beruang dengan tulisan “I Love You”, dan benda-benda sejenis lainnya.
Konsep museum ini cukup simpel. Orang-orang menyumbangkan benda-benda kenangan mereka beserta kisah tentang pengalaman cinta pribadi mereka, rasa kehilangan, penyesalan dan kebahagiaan dari hubungan yang telah lalu. Namun, dengan konsep yang simple ini, Museum of Broken Relationships berhasil memenangkan European Museum Award pada tahun 2011 untuk kategori museum baru paling inovatif. Keunggulan dari museum ini terletak pada sisi emosional yang ditampilkannya.
Museum Shinyokohama Raumen, Jepang
Bagi pecinta Mie Ramen, museum yang satu ini menarik untuk dikunjungi. Museum ini berlokasi di Yokohama, Jepang. Terdiri dari 3 lantai, Museum Shinyokohama Raumen ini menyediakan berbagai variasi Ramen. Anda dapat berkunjung ke museum ini pada hari Senin hingga Jumat pukul 11.00 hingga 23.00, sedangkan untuk Sabtu dan Minggu pukul 10.30 hingga 23.00.
Museum of Torture, Belanda
Kata torture jika diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia berarti penyiksaan. Di Museum Torture anda dapat melihat berbagai instrumen penyiksaan. Ada juga informasi mengenai sejarah penyiksaan dan juga penggunaannya di masyarakat. Pernah dengar pemenggal kepala bernama Guillotine? Anda bisa menemukannya di Museum of Torture. Berada di museum ini, anda seolah dibawa kembali ke masa-masa dimana penyiksaan dilakukan secara ekstrim kepada pihak yang bersalah. Apalagi dengan pencahayaan yang mendukung.
Museum of Menstruation
Agak sedikit aneh mungkin, tapi nyatanya museum ini memang pernah ada. Museum of Menstruation yag berada di Washington D.C. ini menyuguhkn sekitar 4000 koleksi obyek dan informasi berkaitan dengan menstruasi dan masalahnya. Termasuk juga di dalamnya tradisi-tradisi yang berhubungan dengan menstruasi dari masa ke masa. Museum ini telah ditutup pada tahun 1998.