Samsung Siap Taklukan Resolusi Layar 11K
Samsung terus berkreasi di kancah perindustrian teknologi dengan terus mengembangkan resolusi layar quad HD nya. Seperti yang kita ketahui, pada Samsung galaxy S6, Layar yang digunakan mampu memutar konten beresolusi 4K.
Seperti yang dilansir di media lokal Korean Times, Rencananya peusahaan yang didirikan oleh Lee Byung-chull ini akan membuat tampilan ponsel yang mampu menyokong resolusi 11K dengan kepadatan 2.250 piksel per inchi (ppi). ukuran layar akan menghasilkan ukuran layar 5,7 inchi dengan resolusi 11.264 x 6.336 pixel.
Ide gila ini banyak membuat konsumen geleng-geleng, pasalnya Samsung bisa menciptakan ilusi optik yang membuat gambar tampak 3D pada ponselnya.
Ternyata bukan hanya Samsung yang akan menangani proyek menarik ini. Samsung sudah menggandeng 13 peruahaan lain untuk menyelesaikan proyek besarnya tersebut. Mulai dari bidang industri, pendidikan, hingga pemerintah korea selatan. Garapan ini diharapkan bisa selesai sebelum Olipiade Musim Dingin 2018.