Kamar Menangis Ini Mengerti Hati Yang Sedang Galau
Dikala hati sedang sedih, ingin menangis kita pastinya mencari tempat yang nyaman untuk menghilangkan rasa sedih itu. Di Jepang tepatnya Shinjuku, Tokyo ada hotel yang paling ngertiin apa yang dibutuhkan wanita saat mereka sedang galau. Biasanya wanita akan menangis sebagai pelampiasan kegundahan hatinya baik disebabkan karena stress maupun putus cinta, dan hotel ini menyediakan kamar khusus menangis buat wanita.
Hotel Mitsui Garden Yotsuya pastinya sangat berbeda dengan kebanyakan hotel yang ada di Jepang. Mitsui Garden Yotsuya menyediakan kamar menangis khusus untuk kaum hawa. Kamar itu didesain dengan sangat detil agar wanita yang menangis di sana merasa nyaman.Karena dengan tempat yang nyaman inilah wanita bisa rileks dan bisa melewati rasa sedihny dengan cepat.
Kamar khusus ini berukuran 16,5 meter persegi, dilengkapi dengan WiFi, aneka film dengan kisah emosional dan tak ketinggalan setumpuk tisu. Di ruangan ini juga, pihak hotel memanjakan wanita yang suka make up, wanita yang ingin menangis tapi masih memakai make up lengkap tidak perlu khawatir sebab kamar ini juga dilengkapi dengan peralatan penghapus make up.
Anda bisa menginap di Hotel khusus para wanita sebesar 10 ribu Yen, jika dirupiahkan sekitar Rp. 1,1 juta sebagai biaya menginap semalam. Itu pun hanya harga promo yang berlaku hingga 31 Agustus 2015.