Kini Indonesia Bisa Cicipi Aplikasi Android Seharga 3.000 Rupiah
Banyaknya aplikasi yang tersedia di play store tidak semuanya tersedia dengan cuma-cuma. Ada yang berbayar dan gratis, tapi sekarang bagi kamu yang ingin mencicipi aplikasi berbayar di Play Store yang di banderol dengan harga selangit itu, bisa kamu nikmati hanya dengan harga Rp.3000 hingga Rp.12.000.
Android yang merupakan salah satu sistem operasi Android terpopuler itu terus membuat inovasi baru untuk penggunanya. Salah satu pembaruannya langsung diumumkan Google.
"Sekarang kami akan menerapkan kebijakan untuk para pengembang aplikasi terkait harga yang diterapkan di Play Store. Kami akan memangkas harga minimum aplikasi di Google Play Store di 17 negara," ujar Google.
Seperti yang idws lansir dari pemberitaan Ubergizmo, dengan adanya pembaruan aplikasi ini, maka para pengembang aplikasi harus menurunkan harga aplikasi berbayarnya. Kebijakan yang dibuat Google ini juga diklaim sebagai cara Google mendapatkan pemasukan lebih besar dari pasar negara berkembang.
Pembaruan aplikasi ini akan terlebih dahulu diterapkan di India sebelum nantinya diberlakukan di 17 negara, yang salah satu diantaranya Indonesia. Untuk pemangkasan harganya itu sendiri, Google menerangkan bahwa untuk setiap negara akan diberikan pemotongan yang berbeda-beda, smeua tergantung pada kebiasaan masing-masing pasar.
Indonesia sendiri mendapatkan harga minimum Rp.3000 yang lebih murah dibandingkan harga minimum sebelumnya yaitu Rp.12.000. Seperti yang diumumkan Google, akan ada 17 negara yang akan menikmati murahnya berbelanja aplikasi di Play Store yaitu Brazil, Cile, Kolombia, Hungaria, Malaysia, Meksiko, Peru, Filipina, Polandia, Rusia, Arab Saudi, Afrika Selatan, Thailand, Turki, Ukraina, dan Vietnam.