Fujian Tulou, Apartemen Kuno di Tiongkok
Fujian Tulou merupakan peninggalan sejarah yang dilindungi oleh UNESCO
Terselip di pegunungan subtropikal di provinsi Fujian, wilayah Tenggara dari Tiongkok, terdapat rangkaian tempat tinggal raksasa terbuat dari kayu/bambu yang diperkuat dengan tembok-tembok tanah liat. Terdapat 46 total bangunan yang dibangun oleh suku Hakka antara abad ke 15 dan abad 20, dan dikenal sebagai Fujian Tolou. Sederhananya, Fujian Tolou adalah apartemen zaman dulu yang mayoritas materialnya terbuat dari tanah dan kayu atau bambu.
Struktur dari berbagai jenis Fujian Tulou
Tembok-tembok Fujian Tolou setebal 5 kaki dan dapat mencapai ketinggian hingga 60 kaki. “rumah” raksasa ini juga dilengkapi dengan fitur-fitur pertahanan seperti gerbang sekeras baja dan lorong-lorong bawah tanah untuk melarikan diri. Meski tulou-tulou tersebut terbuka untuk umum, masih ada orang-orang yang menempatinya. Kebanyakan pengunjung/wisatawan mengalokasikan setengah hari untuk berwisata di gedung-gedung tersebut. Karena nilai sejarah yang tinggi, arsitektur yang unik, serta berpotensi di bidang pariwisata, UNESCO menentapkan Fujian Tulou sebagai peninggalan bersejarah yang dilindungi.
Interior dari Fujian Tulou, di mana terlihat deretan koridor
Atap-atap dari Fujian Tulou yang menunjukkan teknik pemasangan atap suku Hakka pada Zaman dulu
Jika menginginkan pengalaman yang lebih kental, beberapa Fujian Tulou menawarkan opsi homestay, lengkap dengan masakan tradisional Hakka.