Minimarket di Jepang Makin Canggih Dengan Mesin Kaser Non-sentuh Bak Teknologi Sci-Fi
Minimarket di Jepang yang dikenal dengan sebutan konbini, kini akan menjadi semakin praktis dengan akan diterapkannya teknologi bak sci-fi.
IDWS, Senin, 31 Januari 2022 - Disebut sebagai "Digi-POS", perangkat kasir non-sentuh terbaru ini disebut-sebut sebagai mesin kasir pertama di dunia berbasis teknologi non-sentuh/aerial display. Perangkat yang akan diimplementasikan di gerai 7-Eleven di Jepang tersebut memanfaatkan kombinasi teknologi hologram dengan pendeteksi untuk memunculkan antarmuka (interface) melayang di mana pembeli tidak perlu menyentuh benda padat apapun untuk mengaksesnya.
Dengan begitu, maka perangkat tersebut juga akan berperan mengurangi risiko terkontaminasi COVID-19.
Proyek ini merupakan hasil dari kerjasama enam perusahaan dan dipimpin oleh Toshiba Tec. Teknologi antarmuka non-sentuh/aerial display ini sendiri pada umumnya baru digunakan di layanan resepsionis hotel berbintang dan perkantoran elite. Melansir Soranews24, Toshiba Tec mengklaim ini adalah pertama kalinya teknologi tersebut diterapkan bagi mesin kasir.
Mesin kasir Digi-POSt ini sangat mudah digunakan, seperti yang bisa kalian lihat dalam video di atas. Yang perlu pembeli lakukan adalah meng-scan produk-produk yang mereka beli di atas mesin tersebut kemudian pembeli juga bisa memesan produk tambahan seperti minuman yang nantinya bisa diambil di mesin self-service di depan konter kasir. Pembayaran nantinya dilakukan dengan meng-scan kartu kredit/debit atau smartphone pembeli di atas Digi-POS tanpa perlu melibatkan uang fisik.
(YouTube)
(YouTube)
(YouTube)
(YouTube)
Mesin kasir Digi-POS ini akan menjalani uji coba di enam gerai 7-Eleven di Tokyo, Jepang, mulai 1 Februari besok. Semua produk yang ada di gerai bisa dibeli dan dibayar menggunakan mesin tersebut dengan pengecualian produk-produk seperti minuman beralkohol, rokok, perangko, postcard, dan layanan seperti pembayaran tagihan dan sebagainya.
(stefanus/IDWS)
Sumber: SoraNews24, YouTube