Seibu Railway Akan Gunakan Layar Alih Bahasa Dua Arah Untuk Memudahkan Turis
Seibu Railway sebelumnya menggunakan aplikasi untuk melakukan alih bahasa. Kini, mereka mencoba menerapkan cara baru yakni dengan layar transparan alih bahasa dua arah.
Operator jalur kereta Seibu Shinjuku Line tersebut telah mendemonstrasikan cara kerja layar transparan alih bahasa dimaksud kepada media Jepang pada 5 Juli kemarin.
Diletakkan di loket tiket, calon penumpang bisa bertatap muka dengan petugas. Mereka di batasi oleh kaca dan layar transparan alih bahasa setinggi 40cm – menurut keterangan NHK News.
Penumpang bisa memilih bahasa melalui tablet yang disediakan, kemudian berbicara di mic luar. Ucapan penumpang tersebut akan muncul di layar transparan dan dialihbahasakan. Begitu pula sebaliknya dengan ucapan petugas loket.
Ada 12 bahasa termasuk Jepang yang tersedia. 11 bahasa asing disediakan yaitu bahasa Inggris, Korea, Mandarin, Indonesia, Thailand, Vietnam, Prancis, Spanyol, Portugis, Myanmar, dan Filipina.
Alat baru untuk alih bahasa tersebut akan diuji coba mulai 10 Juli hingga akhir September 2023 untuk menguji keakuratan alih bahasa dan seberapa mudah tidaknya alat tersebut digunakan untuk berkomunikasi.
Menurut data Seibu Railway, turis mancanegara yang mengunjungi Jepang telah berangsur pulih hingga 70-80% dari masa sebelum pandemi.
Sumber: NHK News, The Asahi Shimbun
(IDWS/deJeer)