Sulit Tidur Belum Tentu Insomnia
Selain kebutuhan sandang dan pangan, tidur juga menjadi kebutuhan yang paling penting untuk tubuh. Ketika tidur tubuh kita beristirahat dari segala aktivitas yang sudah dilakukan seharian. Tapi bagaimana kalau kita ingin tidur tapi sulit? Sebagian besar orang menganggap bahwa sulit tidur di malam hari karena insomnia.
Insomnia adalah gejala kelainan dalam tidur yang penderitanya sulit untuk tidur, sering bangun cepat dengan perasaan gelisah, dan sulit untuk tidur lagi. Tapi sebenarnya sulit tidur dimalam hari belum tentu insomnia loh. Kalau kamu merasa sulit tidur dimalam hari, jangan langsung menggangap bahwa kamu menderita insomnia. Lihat dulu beberapa jenis penderita insomnia berikut ini
1. Transient Insomnia.
Durasi insomnia ini hanya satu atau beberaa hari. Biasanya disebabkan oleh stres baru, situasi dramatis yang mengguncang hidup si penderita.
2. Short Term Insomnia
Insomnia jenis ini memang memiliki durasi yang agak lama antara 1 sampai 3 minggu. Untuk kaum perempuan, insomnia ini sering dialami ketika ada perubahan hormonal di dalam tubuh mereka. Selama menstruasi, hormon progesteron mengalami penurunan sehingga efek insomnia jenis ini akan timbul.
3. Chronic Insomnia
Jika anda mengalami kesulitan tidur setiap haridalam satu bulan atau lebih, bisa dipastikan anda mengalami jenis insomnia kronis. Seluruh kegiatan dan pekerjaan kamu akan serta merta terganggu. Kesehatan si penderita juga akan turun drastis.
4. Primary Chronic Insomnia
Insomnia ini terjadi ketika gejala yang ditunjukkan tidak sesuai dengan kondisi fisik dan mental penderita.
5. Secondary Chronic Insomnia
Kondisi ini dialami oleh mereka yang mengalami depresi dan kelainan gangguan emosional dan fisik. Dari data penelitian, 10% dari orang dewasa berpotensi mengalami insomnia jenis ini.
Coba deh kamu cocokkan dengan gejalan sulit tidur yang kamu alami? Apakah benar kamu penderita insomnia, atau hanya sulit tidur karena kebiasaan main gadget sampai larut malam. Sulit tidur belum tentu insomnia ya. Jadi jangan mengganggap diri kamu menginap kelainan tidur atau insomnia kalau ternyata kamu hanya ketagihan main gadget hingga lupa waktu untuk tidur.
Mengatasi sulit tidur dimalam hari bisa kamu siasati dengan kembali mengatur pola hidup yang benar. Rajin berolah raga juga akan sangat membantu kamu untuk menjalani pola hidup sehat lagi.