Siap-Siap Ucapkan Selamat Tinggal Untuk Tiket Pesawat Murah
Bagi kamu yang suka travelling dan pemburu tiket promo, nampaknya sudah harus bersiap untuk berpisah dengan tiket pesawat murah. Pasalnya Menteri Perhubungan Ignansius Jonan akan segera mengatur tarif batas bawah untuk domestik berjadwal. Alasannya sih pengaturan ini untuk menjaga keselamatan penerbangan.
Peraturan ini sedang diatur dan katanya surat keputusan untuk mengesahkan peraturan ini tinggal menunggu waktu saja. Maskapai berbiaya murah atau Low Cost Carrier (LCC) kerap menawarkan dan menjual tiket pesawat dengan harga sangat murah bahkan bisa dijual lebih rendah dari tarif batas bawah yang ditetapkan oleh regulator, Kementerian Perhubungan (Kemenhub). Penawaran ini sering terjadi saat musim sepi penumpang (low session). Lantas kenapa kemudian regulator membatasi perang tarif atau penawaran tiket penerbangan super murah?
Ketua Penerbangan Berjadwal INACA Bayu Sutanto menjelaskan perang harga yang sering memiliki dampak negatif. Dampaknya bisa mengarah pada potensi pengurangan biaya yang berpengaruh terhadap level keselamatan dan keamanan penerbangan.
"Perang harga yang nggak logis itu bunuh-bunuhan. Artinya ini bisa berpengaruh ke safety. Ini inisiasi pemerintah yang baik untuk naikkan safety level," kata Bayu.
Nah, kalau tiket pesawat murah ini sudah tidak ada, sebenarnya masih banyak cara kok untuk kamu yang hobi travelling. Kamu bisa naik kapal atau naik kereta untuk mencapai tempat tujuan wisata kamu.