Gerhana Matahari Cincin Sambangi Indonesia! Cek Waktu dan Lokasi Terlihatnya Agar Tidak Kelewatan!
IDWS, Kamis, 26 Desember 2019 - Gerhana matahari cincin menghiasi akhir tahun 2019 di Indonesia. Ada 7 provinsi yang akan dilewati fenomena alam luar biasa ini.
Gerhana matahari cincin bisa dilihat di sejumlah wilayah Indonesia hari ini, Kamis (26/12/2019). Sebagai penjelasan, gerhana matahari cincin adalah peristiwa terhalangnya hampir semua bagian tengah piringan matahari oleh piringan bulan. Saat puncak gerhana, matahari yang terlihat dari bumi akan tampak seperti cincin.
Fase-fase gerhana matahari cincin. (Twitter/@BMKG)
Ada lima fase gerhana matahari, yaitu saat kontak awal, kontak kedua, puncak gerhana, kontak ketiga, dan kontak akhir gerhana.
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis 25 kota/kabupaten di 7 provinsi yang disambangi gerhana matahari cincin beserta perkiraan waktu puncak gerhana. Berikut ini daftarnya:
Durasi cincin terlama di Selat Panjang selama 3 menit 40 detik. Sedangkan durasi gerhana terlama di Bengkalis selama 3 jam 51 menit 24,7 detik.
BMKG mengimbau masyarakat menggunakan kacamata dengan filter khusus saat mengamati gerhana matahari cincin. Peringatan ini dimaksudkan supaya masyarakat tidak mengalami kerusakan mata hingga kebutaan.
Sumber: detikcom, Twitter/@BMKG
Foto Fitur: BMKG