Browser Internet Explorer Resmi 'Meninggal' Pada Hari Rabu Ini
Perpisahan adalah sesuatu yang tak terelakkan, terutama perpisahan karena maut menjemput. Pada hari Rabu ini, browser Internet Explorer yang sempat jadi rajanya browser hingga jadi meme di kalangan warganet, resmi "meninggal dunia".
IDWS, Rabu, 15 Juni 2022 - Warganet yang mencoba mengakses Internet Explorer mulai Kamis (16/6/2022) besok akan diarahkan ke Microsoft Edge — browser berbasis Chromium dari Microsoft yang meski lumayan, namun belum mampu menyamai apalagi menggeser Google Chrome.
Bagi kalian yang menggunakan aplikasi eksklusif untuk Internet Explorer 11, kalian masih bisa mengaksesnya via mode Internet Explorer di Microsoft Edge.
Tentunya, dihentikannya Internet Explorer secara permanen tidak akan jadi masalah besar bagi mayoritas warganet. Menurut laporan Statcounter, 67 persen dari browser di PC atau laptop di seluruh dunia menggunakan Chrome, kurang dari 10 persen menggunakan Safari, dan 9 persen menggunakan Microsoft Edge diikuti oleh Firefox (8 persen) dan Opera (3 persen). Sisanya diperebutkan oleh browser-browser antah berantah lainnya.
(PC Gamer via Konami/Microsoft)
Internet Explorer pernah populer pada zamannya. Internet Explorer 2.0 adalah browser pertama yang dapat diakses secara gratis dan sudah terinstall sepaket dengan Windows. Kemunculannya membunuh browser pemimpin pasar pada saat itu, Netscape Navigator yang mengharuskan pengguna untuk membayar atau "berpura-pura menjadi pelajar" untuk menggunakan versi edukasi.
Di awal tahun 2000an, Internet Explorer masih menjadi raja yang diikuti oleh Firefox. Ketika Google Chrome dirilis pada September 2008, dominasi Internet Explorer berakhir.
Bagi kalian yang pernah merasakan era kejayaan Internet Explorer, bagaimana rasanya mendengar berita "kepergian" browser tersebut?
(Stefanus/IDWS)
Sumber: PC Gamer