Dua Seri Pembuka MotoGP Dibatalkan Terkait Wabah Virus Corona
IDWS, Selasa, 3 Maret 2020 - Olahraga balap motor paling bergengsi di dunia, MotoGP, terkena imbas dari wabah virus corona atau COVID-19.
Sejatinya, gelaran MotoGP musim 2020 akan dibuka di Sirkuit Losail, Qatar, pada 8 Maret mendatang. Akan tetapi pemerintah Qatar memutuskan untuk melakukan karantina selama dua pekan bagi semua pendatang dari Italia. Padahal, banyak pebalap dan staf asal Italia yang berpartisipasi dalam MotoGP.
Unfortunately, due to travel restrictions, the #MotoGP class is cancelled for the #QatarGP ??#Moto2 and #Moto3 will go ahead
Full details available in the article below ??https://t.co/tJbctGiP2z — MotoGP™ (@MotoGP) March 1, 2020
FIM sebagai organisasi balap motor sedunia pun memutuskan seri balap perdana MotoGP di Qatar batal. Selain itu, Grand Prix Thailand yang sedianya akan digelar pada 22 Maret juga dibatalkan menyusul penolakan dari Pemerintah Negeri Gajah Putih itu.
Dorna sebagai penyelenggara balap MotoGP masih mencari peluang untuk jadwal alternatif bagi kedua seri tersebut. MotoGP Thailand sendiri disebut akan dijadwal ulang pada bulan September mendatang.
We regret to announce that the #ThaiGP has been postponed due to the coronavirus outbreak ??
Full details below ?https://t.co/Tn8NRwk3MS — MotoGP™ (@MotoGP) March 2, 2020
Dengan dua pembatalan seri balapan tersebut, maka MotoGP 2020 akan dimulai di Amerika Serikat pada 5 April mendatang di Circuit of America, Texas, Amerika Serikat.
Meski gelaran MotoGP di Qatar di batalkan, namun untuk seri balap Moto2, Moto3, hingga Asia Talent Cup tetap lanjut. Alasannya? Karena semua tim yang mengikuti tiga seri balapan tersebut telah berada di Qatar sebelum Pemerintah Qatar mengumumkan pembatasan orang keluar-masuk negeri Timur Tengah itu. Sedangkan tim-tim MotoGP banyak yang bertolak dari Italia — negara yang terjangkit COVID-19 terparah di Eropa. Sehingga Pemerintah Qatar keberatan mereka mengikuti seri MotoGP di negaranya.
(Stefanus/IDWS)
Sumber: Twitter/@MotoGP, motogp.com
Foto Fitur: LoSail International Circuit, Qatar (Twitter/@MotoGP)