Repsol Honda Resmi Rekrut Alex Marquez, Adik Kandung Dari Marc Marquez, Untuk Musim Balap MotoGP 2020
IDWS, Selasa, 19 November 2019 - Honda Racing Corporation resmi mengumumkan perekrutan juara dunia Moto2 2019, Alex Marquez dengan durasi kontrak selama satu tahun. Alex akan membalap bersama kakak kandungnya, juara dunia MotoGP enam kali Marc Marquez di ajang MotoGP di bawah naungan Repsol Honda.
Alex mengalahkan dua kandidat lain yang sebelumnya juga santer diberitakan akan masuk ke tim inti Repsol Honda, yakni Johann Zarco dan Cal Crutchlow.
Marc Marquez (kiri) duduk bersama adik kandungnya Alex Marquez di paddock Repsol Honda. (Twitter/@box_repsol)
Foto kakak-beradik duduk bersama di paddock Repsol Honda telah beredar. Pasangan kakak-beradik ini akan menghadapi pembalap-pembalap tangguh seperti Maverick Vinales atau rookie terbaik MotoGP 2019, Fabio Quartararo.
Melansir CNNIndonesia.com, Alex Marquez merupakan pembalap pertama yang jadi juara Moto2 setelah sebelumnya meraih gelar juara dunia Moto3. Ia merupakan pembalap asal Spanyol kelima yang meraih gelar juara dunia Moto2 setelah Toni Elias, sang kakak Marc Marquez, Pol Espargaro, dan Tito Rabat.
Selain itu, gelar juara dunia Moto2 2019 menjadikannya pembalap Spanyol kedelapan yang jadi juara dunia di kelas menengah. Catatan ini tentunya membuktikan bahwa perekrutan Alex Marquez bukan hanya sekedar identitasnya sebagai adik kandung Marc Marquez.
Alex Marquez saat merayakan gelar juara dunia Moto2 2019. (Foto: Mohd Rasfan/AFP)
Catatan balap Alex untuk musim balapan ini juga mentereng. Ia sudah 23 kali berdiri di podium selama tampil di Moto2. Pembalap berusia 22 tahun itu sejajar dengan Pol Espargaro yang berada di urutan kelima dalam daftar pembalap dengan podium terbanyak di Moto2, hanya terpaut dua podium dari Marc Marquez. Total, Alex Marquez telah naik ke podium sebanyak 38 kali, dengan rincian 15 kali di Moto3 dan 23 kali di Moto2. Ia juga meraih 15 kali pole position.
Total, Alex Marquez telah menghabiskan delapan musim sebagai pembalap profesional, tiga tahun di Moto3 dan lima tahun di Moto2.
Kita tunggu saja sepak terjang dari Marquez bersaudara di MotoGP 2020!
(Stefanus/IDWS)
Sumber: CNNIndonesia.com