Piala Sudirman 2021: Tekuk Denmark 3-2, Indonesia Juara Grup C
Tim bulutangkis Indonesia sukses menjuarai Grup C Piala Sudirman 2021 setelah mengalahkan lawan kuat Denmark.
IDWS, Kamis, 30 September 2021 - Pada laga terakhir Grup C yang digelar pada Rabu (29/9/2021) kemarin di Energia Areena, Vanta, Finlandia, Indonesia menekuk Denmark 3-2. Ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menjadi penentu kemenangan pada setelah mengalahkan wakil Denmark Mathias Thyrri/Amalie Magelund dengan skor akhir 21-8, 21-17.
Kemenangan atas Denmark ini menghantarkan Indonesia menjadi pemuncak Grup C dengan poin sempurna setelah sebelumnya mengalahkan NFBR (Rusia) 5-0 dan Kanada 3-2.
Praveen/Melati yang merupakan pasangan ganda campuran nomor empat dunia itu langsung tancap gas di awal pertandingan dengan unggul 3-0. Sempat disusul dua angka, Praveen/Melati terus memimpin pertandingan dengan skor 5-3. Mereka bahkan berhasil mengukir lima angka beruntun untuk menutup interval pertama dengan skor 11-5.
Permainan netting apik yang ditunjukkan Melati membuat pasangan Indonesia menjauh dan unggul tujuh angka. Skor berubah 15-8 untuk keunggulan Praveen/Melati atas Thyrri/Magelund. Sambaran Melati di depan net gagal dikembalikan pasangan Denmark dan membuat mereka unggul jauh 17-7. Praveen/Melati akhirnya menutup gim pertama dengan skor mencolok 21-8.
Pasangan Denmark berhasil mencuri dua angka beruntun di awal gim kedua dan unggul 0-2. Akan tetapi, Praveen/Melati berhasil balik memimpi dengan skor 7-5. Ganda campuran nomor satu Tanah Air itu menutup interval pertama dengan keunggulan 11-7. Memasuki interval kedua, Thyrri/Magelund sukses mencetak empat angka beruntun.
Ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menjadi penentu kemenangan pada setelah mengalahkan wakil Denmark Mathias Thyrri/Amalie Magelund dengan skor akhir 21-8, 21-17.
Pasangan Denmark itu pun berhasil menyamakan kedudukan menjadi 12-12. Akan tetapi, Praveen/Melati mampu bangkit dan menghasilkan lima angka beruntun dan unggul cukup jauh 17-12. Dua kesalahan yang dibuat Praveen Jordan membuat pasangan Denmark memangkas jarak menjadi 18-15. Praveen/Melati akhirnya berhasil mengakhiri gim kedua dengan skor 21-17 setelah Magelund gagal menyeberangkan shuttlecock dengan sempurna.
Indonesia tumbang di tunggal
Sayangnya sektor tunggal yang biasanya jadi andalan Indonesia, justru menyumbang dua kekalahan saat melawan Denmark.
Tunggal putri Putri Kusuma Wardani pada laga Indonesia Vs Debnmark, kalah dari Mia Blichfeldt dengan skor akhir 11-21, 21-16, dan 14-21. Meski kalah, pebulu tangkis berusia 19 tahun asal Indonesia itu memang sempat memperlihatkan perjuangan yang luar biasa.
Pada sektor tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting juga takluk dari Anders Antonsen. Ginting kalah dalam dua gim langsung dengan perolehan 9-21 dan 21-15.
Melansir pemberitaan Tribunnews.com, Kabid Binpres PP PBSI Rionny Mainaky sebelum laga melawan Denmark, memang sudah memprediksi sektor-sektor ganda menjadi andalan Indonesia.
Sektor ini yang harus diperhatikan Tim Bulutangkis Indonesia saat menjalani Perempat Final Piala Sudirman 2021. Sedianya, babak 16 besar akan dimulai Jumat mendatang.
(stefanus/IDWS)
Sumber: Tribunnews.com