[Video] 44 Orang Cedera Diterjang 'Tsunami' Buatan di China
IDWS, Jumat, 2 Agustus 2019 - Total 44 orang pengunjung di sebuah kolam renang ombak di Provinsi Jilin di timur laut China mengalami cedera karena malfungsi mesin ombat buatan di fasilitas itu pada 29 Juli 2019 lalu.
Kolam renang ombak di Yolungshuiyun Water Park, China. (AsiaWire)
Insiden itu terjadi di Yolungshuiyun Water Park di Kota Longjing. Beberapa korban menderita retak tulang rusuk dan kaki.
Investigasi menunjukkan adanya malfungsi pada ruangan pengendali ombak buatan yang menyebabkan ombak buatan di kolam itu menjadi jauh lebih besar dari yang seharusnya dan menyederai banyak pengunjung. Sejak insiden itu, kolam renang itu pun ditutup.
Yulongshuiyun Water Park dibuka untuk umum pada 2015 dengan jumlah rata-rata pengunjung tiap tahunnya mencapai 500 ribu orang.
(Stefanus/IDWS)
Sumber: The Independent