Aktor dan Komedian Fuad Alkhar Alias Wan Abdul Dikabarkan Meninggal Dunia Pada Jumat Ini
Kabar duka kembali menyelimuti dunia hiburan Tanah Air. Pelawak Fuad Alkhar alias Wan Abud dikabarkan meninggal dunia.
IDWS, Jumat, 18 Juni 2021 - Kabar duka tersebut dikonfirmasi oleh kerabat dekat aktor yang kerap dipanggil Fuad itu, yakni Aktris Ayu Azhari yang sudah beberapa kali bermain dalam satu sinetron dengan Wan Abdul.
"Iya (benar) baru dapat (kabar),"ujar Ayu, Jumat (18/6), dikutip dari CNNindonesia.com. "Sedih" ucap Ayu.
Fuad Alkhar meninggal di usia 62 tahun. Dari laporan detikcom, istri Fuad, Mimin, mengatakan bahwa suaminya meninggal karena terpapar COVID-19.
Sepanjang kariernya, Wan Abud kerap memerankan tokoh jenaka di beberapa film serta sinetron, termasuk deretan film Warkop DKI seperti Masuk Kena Keluar Kena (1992).
Mendiang pelawak dan aktor Fuad Alkhar. (Istimewa/detikcom)
Ia juga bermain di sejumlah film komedi lainnya yang dibintangi komedian Doyok dan Kadir seperti Salah Pencet (1992) dan Pintar-pintaran (1992). Selain itu, ia juga bermain di film Catatan Si Boy V (1991).
Bakat aktingnya juga terlihat kala dirinya membintangi sinetron Putri Duyung (1999-2004). Di sana, ia berperan sebagai Bob Hamid atau Bandar Korma. Ia juga tenar saat memerankan sosok Wan Abud di sinetron Si Doel anak sekolahan.
(Stefanus/IDWS)
Sumber: CNNIndonesia.com