Johnny Depp Mundur Dari Peran Gellert Grindelwald Dalam 'Fantastic Beasts 3'
Aktor Johnny Depp tidak akan lagi berperan sebagai penyihir hitam Gellert grindelwald dalam sekuel ketiga 'Fantastic Beasts'.
IDWS, Sabtu, 7 November 2020 - Mundurnya aktor populer dari spin-off Harry Potter yang diangkat dari novel karya J.K. Rowling tersebut diumumkan sendiri oleh Johnny Depp lewat akun Instagram pribadinya, @johnnydepp.
(Instagram/@johnnydepp)
Dalam surat pernyataan yang ditulis pada 6 November 2020 lalu, Johnny Depp menyebut bahwa pihak Warner Bros., lah yang memintanya untuk tidak lagi terlibat dalam proyek 'Fantastic Beasts'.
"Saya ingin menyampaikan kepada kalian bahwa saya telah diminta untuk mundur oleh Warner Bros. dari peran saya sebagai Grindelwald dalam Fantastic Beasts dan saya menghargapi serta menyetujui permintaan tersebut," tulis Depp dalam surat pernyataannya.
Aktor Johnny Depp (kanan) saat menghadiri sidang di Pengadilan Tinggi London, Rabu (8/8/2020) atas kasus pencemaran nama baik melawan The Sun. (Foto: AP Photo/Alberto Pezzali)
Pengumuman tersebut ia buat beberapa hari setelah dirinya dinyatakan kalah di pengadilan melawan tabloid Inggris The Sun yang menerbitkan artikel yang menyebut pria berusia 57 tahun itu sebagai 'pemukul istri'. Ia berencana untuk naik banding atas putusan pengadilan tersebut.
Sedangkan pihak Warner Bros., mengumumkan bahwa mereka akan mencari aktor pengganti untuk memerankan sosok Grindelwald.
"Johnny Depp akan pergi dari franchise 'Fantastic Beasts'. Kami berterimakasih atas kerja kerasnya dalam serial tersebut hingga saat ini. 'Fantastic Beasts 3' tengah diproduksi, dan audisi ulang akan dilakukan untuk mengisi peran Gellert Grindelwald. 'Fantastic Beasts 3' akan debut di bioskop global pada musim panas 2022," terang juru bicara Warner Bros., seperti dilansir dari Variety.
Spin-off yang merupakan prekuel dari serial Harry Potter itu berlatar belakang beberapa dekade sebelum Harry bersekolah di Hogwarts, dan direncanakan akan dibuat hingga 5 film. Johnny Depp sempat muncul sekilas di akhir 'Fantastic Beasts and Where to Find Them' (2016) sebelum kemudian mendapat peran sentral di film kedua 'Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald' (2018).
Pemilihan Depp sebagai Gellert Grindelwald sebenarnya sudah kontroversial karena tuduhan kekerasan rumah tangga yang dilayangkan oleh mantan istrinya Amber Heard. Meski para penggemar franchise Harry Potter sempat protes, baik J.K. Rowling maupun Warner Bros., masih membela Depp mati-matian dan mempertahankannya untuk peran Grindelwald.
(Stefanus/IDWS)