Sempat Gaungkan Tolak Tes Corona di Bali, Jerinx SID Akan Jalani Tes Swab Hari Ini
Drummer Superman Is Dead (SID), Jerinx, telah menjalani rapid test kemarin setelah ditahan di Polda Bali terkait kasus 'Kacung WHO'.
IDWS, Kamis, 13 Agustus 2020 - Hari ini, rencananya pria dengan nama asli I Gede Ari Astina itu akan menjalani tes swab. Hal ini cukup ironis mengingat dia sebelumnya merupakan bagian dari Masyarakat Nusantara Sehat (Manusa) yang menolak tes Corona di Bali.
"Sehat dia, imunnya kuat, ya sekarang tes swab. Kalau kemarin sudah di-rapid dan nonreaktif," kata istri Jerinx, Nora Alexandra, di Mapolda Bali, dikutip dari detikcom, Kamis (13/8/2020). Sedangkan menurut Dirkrimsus Polda Bali Kombes Yuliar Kus Nugroho, rapid test Jerinx menunjukkan hasil nonreaktif.
Momen Jerinx berpelukan dengan istrinya, Nora Alexandra, sebelum ditahan. (Foto: dok. istimewa/detikcom)
Jerinx ditangkap Polda Bali setelah dilaporkan oleh Ikatan Dokter Indonesia (IDI) terkait kalimat 'Kacung WHO' yang dilontarkannya di sosial media. Ia terancam hukuman lebih dari 5 tahun penjara
Jerinx menyatakan siap menjalani proses hukum yang berlaku. Jerinx menyatakan tidak gentar karena memperjuangkan nyawa rakyat yang jadi korban karena kebijakan kewajiban rapid test COVID-19 sebagai syarat administrasi. Jerinx mengatakan kritik tersebut dipersembahkan kepada para ibu-ibu.
Jerinx 'SID' memenuhi panggilan polisi soal laporan IDI. (Angga Riza/detikcom)
"Kritik saya ini untuk ibu-ibu yang menjadi korban akibat dari kebijakan kewajiban rapid test," kata Jerinx berdasarkan keterangan tertulis yang diterima dari Gendo Law Office, yang jadi tim kuasa hukumnya, Rabu (12/8/2020).
Jerinx berharap tak ada lagi ibu-ibu yang jadi korban akibat kebijakan wajib rapid test sebagai syarat administrasi. "Saya berdoa, semoga tidak ada lagi ibu-ibu yang menjadi korban akibat kewajiban rapid test," harapnya.
(Stefanus/IDWS)