Aktor Leonardo DiCaprio Soroti Tumpukan Sampah di Bantargebang
IDWS, Selasa, 10 September 2019 - Aktor veteran Hollywood, Leonardo DiCaprio baru-baru ini menyinggung Indonesia. Sayangnya bukan dalam hal posiif, karena ia menyinggung mengenai masalah sampah di negara kita.
Leo membagikan salah satu unggahan National Geographic di Instagram yang menampilkan seorang pemulung mengumpulkan plastik di antara tumpukan sampah di Bantargebang. Dalam unggahan tersebut, ia juga menyebutkan bahwa Bantargebang "dianggap sebagai tempat pembuangan sampah terbesar di dunia".
(Instagram/@leonardodicaprio)
Aktor yang dikenal berkat aktingnya dalam Titanic itu memang terkenal sebagai seorang aktivis lingkungan dan alam. Sebelumnya ia pernah menyuarakan kehidupan gajah di Sumatra Utara yang tergusur oleh perkebunan kelapa sawit.
(Instagram/@leonardodicaprio)
Pada unggahan lainnya, aktor utama dalam Romeo and Juliet itu juga mengajak khalayak ramai untuk melindungi Raja Ampat dan ekosistem laut lainnya.
(Instagram/@leonardodicaprio)
Leo juga sempat mengunjungi Taman Nasional Gunung Leuser pada 2016 silam, di mana kunjungannya itu sempat dipermasalahkan karena Leo dicurigai pemerintah Indonesia menjalankan kampanye negatif terhadap industri kelapa sawit.
Makin bertambah usia, Leonardo DiCaprio mulai mengurangi aktivitas bermain film, terutama setelah meraih Piala Oscar pada 2016 berkat film The Revenant.
Ia lebih banyak aktif dalam kegiatan sebagai aktivis lingkungan. Ketika hutan di Amazon dilahap api pada Agustus silam, ia langsung bertindak dengan mendirikan organisasi non-profit yang berkomitmen mengumpul dana 5 juta USD untuk mengatasi kebakaran. DiCaprio sendiri juga ikut mendonasikan uang pribadinya pada organisasi tersebut.
(stefanus/IDWS)
Sumber: CNNIndonesia.com, Instagram/@leonardodicaprio
Foto fitur: Nina Prommer/EPA-EFE/Shutterstock