Viral Inovasi Memasak Nasi dengan Potongan Ayam KFC, Begitu Nikmat Hingga Disebut 'Devil Cooked Rice'
IDWS, Senin, 16 Desember 2019 - Menu yang sulit dipisahkan dari keseharian rakyat Indonesia adalah nasi. Sampai-sampai nasi sudah jadi sinonim dengan makan itu sendiri. Di Indonesia, belum makan namanya apabila belum melahap nasi, sekalipun sudah melahap roti, steak, atau makanan lainnya.
Beragam olahan nasi di Nusantara merupakan bukti keberagaman dari budaya bangsa kita. Namun tidak ada salahnya mencoba racikan nasi dari negeri tetangga seperti Jepang.
(Facebook/@kikyuS.House)
Negeri yang juga menganggap nasi sebagai makanan pokok ini (meski tidak sepokok di Indonesia) baru-baru ini tengah viral dengan olahan nasi yang disebut dengan "devil cooked rice" atau "nasi yang dimasak oleh setan." Seram ya? Tapi jangan berpikir yang aneh-aneh dulu, karena yang memasak bukanlah setan, tapi ya kita sendiri.
Mungkin resep ini dinamai seperti itu karena membuat para wanita yang sangat memperhatikan berat badannya, tak kuasa untuk menahan diri tidak memakannya, sehingga dianggap dimasak oleh setan itu sendiri!
Pada intinya, devil cooked rice ini adalah beras yang ditanak bersama potongan ayam KFC. Berikut ini cara memasaknya menurut getnews.jp!
Bahan-bahan:
- Ayam orisinil KFC
- Beras
- Kaldu ayam
- Kecap Asin
Langkah-langkah pembuatan:
1. Masukkan beras yang udah dicuci ke dalam rice cooker, lalu tambahkan air, kaldu ayam, dan kecap asin sesuai selera masing-masing.
2. Masukkan potongan ayam KFC original di atas komponen-komponen tadi, disarankan dua potong supaya terasa lebih nikmat.
3. Tutup rice cooker, lalu masak nasi seperti biasanya.
4. Setelah matang, buka rice cooker lalu potongan ayam KFC disuwir dan ditaburkan ke atas nasi.
5. Nasi siap dinikmati, tambahkan garam dan merica supaya lebih nikmat.
Dengan cara memasak seperti ini, nasi sendiri dikatakan akan menjadi kaya rasa karena nggak cuma tercampur kaldu dan kecap asin aja, melainkan juga 11 bumbu rahasia yang ada dalam potongan ayam KFC. Selain itu, potongan ayam KFC tersebut juga diklaim menjadi lebih empuk dibandingkan dengan yang biasa kita nikmati.
Menarik juga ya! Enggak ada salahnya dicoba, terutama buat anak kost nih bila ingin sekali-sekali merasakan masakan yang rada mewah.
Selamat mencoba!
(Stefanus/IDWS)
Sumber dan foto: getnews.jp