Sebuah Klinik Kecantikan di Thailand Janjikan Perut 8-Pack Instan Lewat Operasi Plastik
Pengen perut berotot 6-pack ala penjaga pantai atau body builder tapi males ke gym? Kini ada sebuah klinik kecantikan di Bangkok, Thailand, yang mengklaim mampu memberimu perut 8-pack secara instan lewat operasi tanpa rasa sakit.
IDWS, Sabtu, 4 Mei 2019 - Ketika kamu mendengar istilah operasi plastik, mungkin yang kamu bayangkan adalah memancungkan hidung, memperbesar payudara atau mengubah bentuk dagu.
Akan tetapi sebuah klinik di Thailand mendorong operasi plastik lebih jauh lagi dengan mengembangkan solusi instan untuk mendapatkan perut 8-pack tanpa susah payah ke gym atau memperhatikan pola makan.
Dalam sebuah interview dengan Coconuts Thailand, dokter bedah sekaligus CEO dari Masterpiece Hospital, Raweewat "Sae" Maschamadol, menuturkan bahwa sekitar 20-30 orang datang ke rumah sakitnya meminta prosedur perut 8-pack.
Menurutnya, daripada menanamkan silikon ke permukaan perut pasien, otot-otot perut dipaksa keluar dengan cara mengangkat lapisan lemat di area perut, sehingga menciptakan penampilan perut kekar berotot yang lebih alami.
Meski rumah sakit tersebut mengklaim bahwa operasi pengangkat lapisan lemat tersebut dijamin tidak menyakitkan, proses penyembuhan bisa cukup menyulitkan. Pada gambar di bawah ini kalian dapat melihat perban bersimbah darah dari lapisan lemak yang diangkat.
Menariknya, lebih dari 90 persen dari pasien yang meminta prosedur 8-pack instan tersebut merupakan maniak fitness yang kesulitan mewujudkan impian mereka memperoleh bentuk perut yang ideal.
Perkenalkan Ome Pangpaparn, seorang pelanggan yang memutuskan menempuh prosedur tersebut.
Dalam sebuah review online, Pangpaparn menyebutkan bagaimana ia gagal menghilangkan lapisan lemak di sekitar perutnya bahkan setelah berolahraga secara intensif. Frustasi karena tak kunjung mendapat hasil, ia akhirnya memutuskan untuk melakukan operasi pengangkatan lemat demi memperoleh perut 8-pack secara instan.
Ini bukan pertama kalinya bagi Pangpaparn menjalani operasi plastik. Sebelumnya ia telah menjalani beberapa operasi plastik untuk memperindah penampilannya.
(Stefanus/IDWS)
Sumber dan Foto: Sarcasm