Piala Walikota Solo 2021 Ditunda Sampai Batas Wakyu yang Belum Ditentukan
Gelaran turnamen pramusim Piala Walikota Solo 2021 resmi ditunda hingga batax waktu yang belum ditentukan.
IDWS, Senin, 28 Juni 2021 - Keputusan penundaan itu diambil setelah Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, mendapat rekomendasi dari tingkat provinsi Jawa Tengah.
Gibran mengaku bahwa ia mendapat telpon langsung dari Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, dan Kapolda Jateng, Irjen Pol Achmad Luthfi mengenai perihal tersebut.
"Tadi barusan Kapolda dan Ganjar telepon. Tidak apa-apa. Biar panitia saja yang mengumumkan," kata Gibran, Senin (28/6/2021), seperti dikutip dari Tribunnews.com.
Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka (Kompas TV)
Namun, Gibran belum membeberkan alasan pasti penundaan Piala Wali Kota Solo 2021, dan baru Senin malam ini akan mengungkapkannya.
"Tunggu nanti malam. Di Solo kita tidak separah kabupaten lain. Untuk alasan-alasan pastinya biar panitia saja," kata Gibran.
Selain itu Gibran juga mengaku belum tahu sampai kapan penundaan Piala Walikota Solo 2021 akan berlangsung.
(stefanus/IDWS)
Sumber: Tribunnews.com