Dortmund Gilas Schalke 4-0 Pada Laga Comeback Bundesliga Jerman Pasca Absen 2 Bulan Akibat Pandemi COVID-19
Kembalinya Bundesliga Jerman di tengah pandemi COVID-19
IDWS, Minggu, 17 Mei 2020 - Di tengah stadion tanpa penonton plus beragam peraturan ketat, Bundesliga Jerman kembali dimulai pada Sabtu (16/5/2020) kemarin, dibuka oleh laga Borussia Dortmund yang menghancurkan tim tamu Schalke 4-0.
Para pemain Dortmund merayakan gol atas tim tamu Schalke sesuai protokol physical distancing. (GETTY IMAGES)
Ini menandai dimulainya kembali Bundesliga setelah dua bulan dihentikan akibat pandemi virus corona SARS-CoV-2 (COVID-19). Striker muda Norwegia, Erling Haaland mencetak gol pembuka disusul Raphael Guerreiro yang mencetak gol kedua.
Thorgan Hazard menambah keunggulan Dortmund menjadi 3-0 pada babak kedua sebelum kemudian Guerreiro mencetak brace yang menutup laga dengan skor 4-0 untuk kemenangan Dortmund.
Para pemain Dortmund merayakan gol atas tim tamu Schalke sesuai protokol physical distancing. (GETTY IMAGES)
"Laga ini tidak berbeda dengan permainan yang biasa kami lakukan saat kecil. Tanpa penonton, hanya bersenang-senang. Anda bisa lihat seperti itulah yang terjadi untuk tim ini," komentar kiper Dortmund, Roman Burki kepada wartawan seusai pertandingan.
Banyak peraturan dan larangan
Sebelum laga dimulai, para pemain telah diperingatkan untuk menjaga emosi masing-masing, tidak meludah, serta tidak bersalaman atau berpelukan saat permainan sebagai bentuk komitmen physical distancing yang merupakan protokol COVID-19.
Semua orang yang tidak bermain di lapangan diwajibkan menggunakan masker. Khusus untuk pemain pengganti, mereka duduk di stand penonton, tidak di bangku cadangan seperti biasanya. Bola juga didisinfeksi secara berkala.
Schalke menjadi tim pertama yang menggunakan lima pemain pengganti dalam satu laga Bundesliga (maksimal pergantian pemain dalam sepakbola biasanya hanya tiga kali). Kebijakan sementara ini diterapkan selama pandemi COVID-19.
Sementara itu di laga lain, Borussia Moenchengladbach mengalahkan tim tamu Eintracht Frankfurt 3-1.
(Stefanus/IDWS)
Sumber: Sydney Morning Herald