Prank Lempar Kue ke Wajah Ibu-ibu, TikToker Ini Jadi Sasaran Amarah Warganet Malaysia
Sebuah video prank yang diunggah seorang TikToker jadi viral di kalangan warganet Malaysia. Pasalnya prank itu dinilai keterlaluan di mana si TikToker melempar kue ke wajah seorang ibu dari anak berkebutuhan khusus.
IDWS, Selasa, 13 Desember 2022 - Konten kreator bernama Daing Ellando itu melempar kue ke wajah seorang ibu-ibu yang tengah mendorong kursi roda tempat anaknya duduk. Anak itu sendiri diketahui adalah penyandang disabilitas, atau biasa disebut sebagai Orang Kurang Upaya (OKU) di Malaysia. Keduanya tengah berjalan-jalan di sebuah taman ketika prank dari Daing Ellando terjadi.
Peristiwa itu bermula ketika anak OKU tersebut meminta sepotong kue kepada Daing Ellando, yang kemudian ditolak. Alih-alih, Daing Ellando malah bertanya kepada anak itu apakah ia ingin melihat "sesuatu yang menarik".
Lalu tiba-tiba, konten kreator itu melempar kue yang ia bawa ke wajah ibu dari anak OKU tersebut, mengejutkan semua orang yang berada di taman tersebut. Dengan ekspresi terkejut, ibu-ibu berhijab itu lalu bertanya kepada Daing Ellando kenapa ia melempar kue ke wajahnya.
(Sin Chew)
"Ini sebenarnya hanya prank. Saya hanya ingin mnguji anda untuk mengetahui apakah anda cukup sabar untuk merawat anak berkebutuhan khusus," jawab Daing Ellando seperti dilansir dari World Buzz.
Video prank tersebut menyulut amarah warganet Malaysia begitu diunggah ke internet. Membuat Daing Ellando menghapus video itu dari akun-akun sosial medianya. Namun cercaan masih deras menghampirinya, memaksa Daing Ellando merilis video klarifikasi untuk meminta maaf dan menjelaskan bahwa prank tersebut hanyalah settingan belaka. Dalam video klarifikasinya, Daing Ellando menyatakan telah mendapat persetujuan dari ibu-ibu dalam video kontroversialnya tersebut untuk melakukan prank melempar kue ke wajah.
Daing Ellando mengaku bahwa alasannya membuat prank settingan itu adalah untuk mengetahui kesadaran masyarakat dalam menolong orang lain yang menerima perlakuan semena-mena.
Untuk memperkuat klarifikasinya, ia juga menyertakan ibu-ibu dalam video prank tersebut dalam video klarifikasinya. Kemudian di akhir video klarifikasinya, Daing Ellando berkata bahwa ia berharap agar warga Malaysia dapat memaafkan dirinya karena telah membuat video prank tersebut.
(Stefanus/IDWS)
Sumber: World Buzz