150 Anggota Kerajaan Arab Saudi Positif COVID-19, Raja Salman dan Putra Mahkota Mengasingkan Diri
IDWS, Jumat, 10 April 2020 - 150 anggota kerajaan Arab Saudi dilaporkan terinfeksi virus corona (COVID-19). Maka dari itu, Raja Salman (84) dan Putra Mahkota Mohammed bin Salman (34) mengisolasi diri untuk menghindair pandemi tersebut, melansir laporan dari Daily Mail.
Raja Salman disebut telah menyepi ke sebuah pulau di dekat Jeddah, sedangkan putra mahkota ke sebuah tempat terpencil di garis pantai Laut Merah.
Raja Salman mengasingkan diri ke sebuah pulau di dekat Jeddah untuk menghindari wabah virus corona.
Jumlah anggota kerajaan Arab Saudi yang terinfeksi itu kurang lebih hanya sekitar 1 persen dari total keluarga besar yang diperkirakan memiliki anggota 15.000 orang itu. Banyak pangeran dan putri keluarga kerajaan Saudi kerap bepergian ke luar negeri, terutama Eropa — tempat yang kini jadi salah satu hotspot dari pandemi virus corona.
Putra Mahkota Arab Saudi, Mohammed bin Salman, juga mengasingkan diri ke tempat terpencil di garis pantai Laut Merah.
Mayoritas anggota kerajaan yang terinfeksi disebutkan merupakan anggota dari keluarga cabang yang cukup jauh dari keluarga utama, melansir laporan Times.
Hingga artikel ini ditulis, total kasus positif corona di Arab Saudi mencapai 3.297 kasus, sedangkan korban meninggal 44 jiwa dan pasien corona yang sembuh mencapai 666 menurut laporan wordometers.info.
(Stefanus/IDWS)
Sumber: Daily Mail via Times