Update Klasemen Asian Games 2018 & Perolehan Medali Hari Rabu, 29 Agustus 2018
Jakarta - Kontingen Indonesia mengakhiri hari Rabu kemarin (29/8/2018) dengan mengumpulkan total 88 medali yang terdiri dari 30 medali emas, 22 medali perak dan 36 medali perunggu serta memantapkan posisi mereka di posisi 4 dalam klasemen Asian Games 2018.
Klasemen sementara Asian Games 2018 hingga Rabu (28/8/2018). Sumber: https://en.asiangames2018.id/medals/
Hari ke-11 penyelenggaraan, Indonesia menambah enam medali emas yang seluruhnya datang dari cabang pencak silat. Melihat statistik Asian Games, 30 medali emas cukup untuk mengamankan Indonesia di untuk finis di posisi 4.
Pada Asian Games 2014 di Incheon, Korea Selatan, Kazakstan yang finis di posisi 4 mengoleksi 28 medali emas.
Presiden Jokowi menyatakan bahwa ia mensyukuri prestasi kontingen Indonesia yang mampu melampaui target kepada wartawan sesudah meninjau pembangunan saluran irigasi tersier di Sleman, Rabu (29/8/2018). "Ya harus kita syukuri, Alhamdullilah. Alhamdullilah bahwa target 16 (emas) yang pertama sudah dilampaui. Ini saya kira berkat perjuangan panjang para atlet, pelatih, baik tryout-tryout di luar sana. Saya lihat tidak sebulan, dua bulan. Ada yang empat bulan dan ada yang enam bulan," lanjut beliau. "Semoga masih ada tambahan lagi, nanti kita lihat." (stefanus/idws)
Berikut ini daftar perolehan medali kontingen Indonesia dalam Asian Games 2018 hingga Rabu (29/8/2018):
Medali Emas (30)
- Khoiful Mukhib (Downhill)
- Tiara Andini Prastika (Downhill)
- Eko Yuli Irawan (Angkat Beban)
- Defia Rosmaniar (Taekwondo)
- Lindswell Kwok (Wushu)
- Tim Putra Ketepatan Mendarat (Paralayang)
- Jafro Megaranto (Paralayang)
- Aries Susanti Rahayu (Panjat Tebing)
- Tim Putra LM8+ (Dayung)
- Christopher Rungkat/Aldila Sutjiadi (Tenis)
- Rifki Ardiansyah Arrosyid (Karate)
- Aqsa Sutan Aswar (Jetski)
- Puspa Arumsari (Pencak Silat)
- Yolla Primadona-Hendy (Pencak Silat)
- Nunu Nugraha, Asep Yuldan Sani, Anggi Faisal (Pencak Silat)
- Aji Bangkit Pamungkas (Pencak Silat)
- Komang Harik Adi Putra (Pencak SIlat)
- Iqbal Candra Pratama (Pencak Silat)
- Abdul Malik (Pencak Silat)
- Tim Putra Indonesia 2 (Panjang Tebing)
- Tim Putra Indonesia 1 (Panjat Tebing)
- Jonatan Christie (Bulu Tangkis)
- Marcus F Gideon/Kevin Sanjaya (Bulutangkis)
- Sugianto (Pencak Silat)
- Ayu Sidan Wilantari dan Ni Made Dwiyanti (Pencak Silat)
- Pramudita Yuristya, Lutfi Nurhasanah, Gina Tri Lestari (Pencak Silat)
- Pipiet Kamelia (Pencak Silat)
- Hanifan Yudani (Pencak Silat)
- Wewey Wita (Pencak Silat)
Medali Perak (22)
- Sri Wahyuni Agustiana (Angkat Besi)
- Edgar Xavier Marvelo (Wushu)
- Tim Putri Ketepatan Mendarat (Paralayang)
- Tim Putra (Bulutangkis)
- Tim Putra LM4 (Dayung)
- Puji Lestari (Panjat Tebing)
- Tim Putra Quaduple Scull (Dayung)
- Aero Sutan Aswar (Jetski)
- Rifda Irfanaluthfi (Senam)
- I Gusti Bagus Saputra (BMX)
- Tim Perahu Naga Putri (Dayung)
- M Sejahtera Dwi Putra (Menembak)
- Emilia Nova (Atletik)
- Tim TBR 1.000 Meter (Kano/Kayak)
- Tim Putra Indonesia 1 (Panjat Tebing)
- Fajar Alfian/Rian Ardianto (Bulutangkis)
- Tim Indonesia 1 (Voli Pantai)
- Regu Putra (Sepak Takraw)
- Diananda Choirunisa (Panahan)
- Jason Dennis Lijnzaat (Skateboard)
- Elbert Sie (Soft Tennis)
- Sanggoe Darma Tanjung (Skateboard)
Medali Perunggu (36)
- Nining Porwaningsih (Downhill)
- Surahmat (Angkat Besi)
- Achmad Hulaefi (Wushu)
- Tim Putri (Bulutangkis)
- Tim Putra (Sepak Takraw)
- Yusuf Widianto (Wushu)
- Puja Riyaya (Wushu)
- Julianti & Rokayah (Dayung)
- Rika Wijayanti (Paralayang)
- Aspar Jaelolo (Panjat Tebing)
- Tim Putri Women's Four (Dayung)
- Agus Prayoko (Senam)
- Aqsa Sutan Aswar (Jetski)
- Ganda Putra (Sepak Takraw)
- Wiji Lestari (BMX)
- Ahmad Zigi Zaresta Yuda (Karate)
- Cokorda Istri Agung Sastya Rani (Karate)
- Amri Rusdana (Pencak Silat)
- Tim Putra TBR 500 Meter (Kano)
- Jintar Simanjuntak (Karate)
- Tim Mixed (Bridge)
- Tim Supermixed (Bridge)
- Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir (Bulutangkis)
- Greysia Polii/Apriyani Rahayu (Bulutangkis)
- Sapwaturrahman (Atletik)
- Dita Juliana/Putu Dini (Voli Pantai)
- Anthony Sinisuka Ginting (Bulutangkis)
- Tim Indonesia 2 (Voli Pantai)
- Riau Ega (Panahan)
- Pevi Permana (Skateboard)
- Prima Simpatiaji (Soft Tennis)
- Dwi Rahayu Pitri (Soft Tennis)
- Bunga Nyimas (Skateboard)
- Khasani Najmu Shifa (Kurash)
- Tim Cross Country Putri (Paralayang)
- Tim Cross Country Putra (Paralayang)
Sumber: Kompas, detiksport