Warner Bros Garap Film Animasi Terbaru Mortal Kombat
IDWS, Minggu, 13 Januari 2019 - Mortal Kombat adalah salah satu waralaba yang sulit untuk dilupakan. Pihak di balik pertarungan maut yang menentukan nasib Bumi ini selalu bisa mencari cara untuk menciptakan ulang atau menambah keseruan yang sudah ada sejak debutnya di platform arcade tahun 1992. Dari judul game yang tak terhitung, adaptasi live-action, atau komik, co-creator Ed Boon selalu siap untuk memperluas dunia Mortal Kombat.
Scorpion, salah satu karakter ikonik dalam serial Mortal Kombat. (revengeofthefans.com)
Dan berkat kepemilikan atas properti Mortal Kombat, Boon kini memiliki sumber daya untuk memulai proyek Mortal Kombat baru.
Warner Bros membeli Midway Games (sekarang bernama NetherRealm), pengembang dari game Mortal Kombat pada tahun 2009, membuat perusahaan hiburan raksasa asal Amerika Serikat itu menjadi pemilik resmi dari waralaba Mortal Kombat. Warner Bros sempat mereboot ulang game Mortal Kombat di tahun 2011 lewat Warner Bros Interactive Entertainment. Dan dengan Warner Bros sebagai rumah barunya, membuka jalan menuju crossover Mortal Kombat vs DC Universe yang berujung pada game berjudul Injustice.
Joel Mchale (kiri) kemungkinan akan mengisi suara karakter Johnny Cage, sedangkan Jennifer Carpenter kemungkinan mengisi suara Sonya Blade. (Foto: revengeofthefans.com)
Kini, Warner Bros tengah mengerjakan film animasi Mortal Kombat Terbaru. Joel McHale dan Jennifer Carpenter akan menyumbangkan suara mereka untuk menghidupkan kembali karakter-karakter Mortal Kombat. Berikut ini adalah daftar cast yang lain dari film animasi Mortal Kombat:
• Darin DePaul (Spider-Man PS4, Justice League Action)
• Fred Tatasciore (Avengers Assemble, Voltron)
• Grey Griffin (Young Justice, Avengers Assemble)
• Kevin Michael Richardson (Justice League vs The Fatal Five, Goro)
• Patrick Seitz (Pengisi suara Scorpion di semua game Mortal Kombat yang baru)
• Robin Atkin Downes (Disenchantment, Voltron)
• Steve Blum (Pengisi suara Sub-Zero dalam game reboot Mortal Kombat)
• Jordan Rodrigues
Kalian penggemar Mortal Kombat? Tunggu saja tanggal mainnya ya! (Stefanus/IDWS)
Sumber: revengeofthefans.com