Jennifer Lawrence Menginspirasi Karakter Baru Star Trek Beyond
Jennifer Lawrence menginspirasi banyak orang. Salah satunya adalah aktor sekaligus penulis skenario Star Trek Beyond, Simon Pegg. Pemeran Mr. Scott itu mengatakan bahwa karakter baru, Jaylah, diinspirasi oleh bintang Hunger Games tersebut.
Menurut The Independent, Pegg mengatakan, "Kami mencoba membuat karakter yang sangat independen namun kita belum punya nama untuknya, jadi kami namai dia Jennifer Lawrence dalam Winter's Bone."
"Tapi nama itu terlalu panjang, lama-lama melelahkan juga memanggilnya 'Jenifer Lawrence dalam Winter's Bone sedang berlaga disini. Jadi kami mulai memanggilnya J-Law dan kemudian jadi Jaylah," jelasnya.
Jaylah diperankan oleh Sofia Boutella. Jaylah dideskripsikan sebagai sosok penyendiri, membela dirinya sendiri dan mencoba bertahan hidup tanpa bantuan orang lain.
"Kami sangat menyukai Sofia, dia menyenangkan dan tambahan yang hebat untuk kelompok ini," lanjut Simon.
Bintang-bintang di dua film sebelumnya adalah Chris Pine, Zachary QUinto, Zoe Saldana, dan Karl Urban akan kembali di film ketiga ini. Begitu kiga John Cho yang memerankan Sulu. Awal bulan ini diumumkan juga bahwa karakter Sulu adalah seorang homeseksual.
Simon Pegg dan sang sutradara, Justin Lin, memutuskan untuk menjadikan Sulu gay sebahai penghormatan kepada George Takei, pemeran Sulu sebelumnya dalam Star Trek: The Original Series.
Dilaporkan juga pada 15 Juli bahwa JJ Abrams mengonfirmasi bahwa akan ada film keempat Star Trek.
Star Trek Beyond dirilis Jumat depan 22 Juli 2016, dua minggu lebih awal dari rencana sebelumnya.