Manchester City Pesta Gol, Nasib Sarri di Chelsea Tak Jelas
IDWS, Senin, 11 Februari 2019 - Manchester City kembali ke puncak klasemen Liga Primer Inggris setelah mempermalukan tim tamu Chelsea dengan enam gol tanpa balas di Stadion Etihad pada Minggu (10/2/2019).
Sulit dipercaya memang, meski masih belum stabil, Chelsea malam itu diperkuat oleh nyaris semua pilar-pilar utamanya seperti David Luiz, Cesar Azpilicueta, N'Golo Kante, Ross Barkley, Pedro, Eden Hazard, dan penyerang anyar Gonzalo Higuain. Lineup seperti itu membuat orang-orang sulit percaya akan hasil akhir dari pertandingan kemarin.
Dan yang lebih mencengangkannya lagi, The Citizen hanya membutuhkan waktu 25 menit untuk mencetak empat dari total enam gol yang mereka bukukan ke gawang Chelsea! Raheem Sterling dan Illkay Gundogan masing-masing menyumbang satu gol, sedangkan dua sisanya dicetak oleh Sergio Aguero.
Bintang utama kemarin malam, Sergio Aguero yang menyamai rekor Alan Shearer sebagai pencetak hattrick terbanyak di Liga Primer Inggris dengan total 11 kali hattrick. (Foto: sportskeeda)
Aguero melengkapi hattrick-nya pada menit 56 lewat titik putih setelah Azpilicueta melakukan pelanggaran di kotak pinalti Chelsea. Gol ini membuat Aguero menyamai rekor jumlah hattrick terbanyak yang pernah dicetak seorang pemain di Liga Primer Inggris atas nama Alan Shearer (11 kali). Seperti tak cukup dengan lima gol, Sterling menabur garam pada luka dengan membukukan gol kedua 10 menit sebelum laga berakhir.
Dengan kemenangan besar ini, City menggeser pemuncak klasemen sebelumnya, Liverpool, berkat selisih gol yang lebih banyak. Kedua tim ini memang sama-sama menorehkan 65 poin meski Liverpool baru memainkan 26 laga, 1 laga lebih sedikit dari Manchester City.
Manajer City, Josep Pep Guardiola mengaku bahwa keunggulan selisih gol bisa menentukan siapa juara Liga Primer Inggris musim ini dan tentunya ia sangat senang dengan pesta gol yang "digelar" anak-anak asuhannya di gawang Chelsea, melebarkan jarak antara selisih gol City dan Liverpool yang tadinya hanya 4 menjadi 10 gol.
Untuk pelatih Chelsea, Maurizio Sarri, masa depannya dipastikan goyah seiring kekalahan memalukan di di Stadion Etihad kemarin malam. Tak ada alasan masuk akal yang bisa ia kemukakan selain ketidak becusannya mengolah tim, sebab Chelsea bisa dibilang tampil full team dalam tragedi enam gol kemarin malam. Kekalahan ini semakin memperkeruh suasana di Stamford Bridge karena belum lama lalu, tepatnya 30 Januari 2019, Chelsea juga menelan kekalahan memalukan 4-0 dari Bournemouth.
Pesta gol City dimulai pada menit ke-4 ketika Marco Alonso sepertinya ketiduran dan membiarkan bola tendangan bebas diterima dengan mudah oleh Bernando Silva di sisi kiri kotak pinalti Chelsea. Silva lalu meluncurkan umpan silang datang yang kemudian dilesakkan Sterling ke gawang yang dijaga Kepa Arrizabalaga.
City menunjukkan kelasnya dengan menggasak Chelsea 6 gol tanpa balas di Etihad, Minggu (10/2/2019). (Foto: PAUL ELLIS/AFP/Getty Images)
Sempat melewatkan peluang emas, Aguero membayar tuntas dengan melesakkan tendangan jarak jauh fantastis ke gawang Chelsea di menit 13. Aguero kembali menghukum Chelsea 6 menit kemudian setelah Ross Barkley dengan murah hati "mengumpan" bola ke kaki Aguero yang berada tepat di depan gawang Chelsea tanpa penjagaan, yang mana dengan mudah striker asal Argentina itu menambah pundi golnya menjadi 2.
3 gol sepertinya masih bisa dikejar, namun Ilkay Gundogan tak mau memberi harapan bagi Chelsea lewat sontekan jarak jauhnya pada menit ke-25 yang dengan indah masuk ke gawang Chelsea. Skor 4-0 bertahan hingga turun minum. Namun agaknya pertandingan sudah bisa dipastikan siapa pemenangnya...yang jadi pertanyaan adalah, berapa banyak gol yang akan tercipta?
City tak menunjukkan gelagat mengendorkan serangan pada babak kedua. Namun Chelsea sempat menunjukkan sedikit taringnya lewat kerjasama Gonzalo Higuain dan Eden Hazard yang beberapa kali membuat kiper City, Ederson, musti bekerja keras.
Sayangnya semua usaha itu sia-sia karena Cesar Azpilicueta melanggar Sterling di kotak terlarang, dan Aguero yang jadi algojo pun dengan mudah mengelabui Arrizabalaga untuk melengkapi hattrick ke-11 dalam karirnya di Inggris, menyamai rekor Alan Shearer. Gol ketiga ini sekaligus merupakan gol ke-160 Aguero bagi Manchester City di Liga Primer Inggris dan juga menjadi pemain ke-10 yang terlibat dalam 200 gol di Liga Inggris, serta pemain ke-6 yang melakukannya bersama satu klub.
Sterling nampaknya tak mau membiarkan Aguero menjadi bintang utama sendirian pada malam itu. Ia menggenapi keunggulan City menjadi 6 gol tanpa balas 10 menit sebelum pertandingan bubar lewat penyelesaian tenang setelah menerima umpan silang dari Olexandr Zinchenko.
(Stefanus/IDWS)
Sumber: ESPN