Gunung Merapi Muntahkan Awan Panas Hari Ini, Masyarakat Dihimbau Tetap Tenang
(Foto: Kompas.com/Aloysius Jarot Nugroho)
IDWS, Senin, 25 Februari 2019 - Kepala Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) Yogyakarta, Hanik Humaida mengimbau masyarakat agar waspada terhadap awan panas yang dimuntahkan Gunung Merapi pada Senin (25/2/2019) pukul 11:24 WIB.
(Foto: @InfoBpptkg/Facebook)
Guguran awan panas itu mengarah ke Kali Gendol dengan durasi 110 detik dan jarak luncur 1100 meter. Awan panas tidak tampak dari CCTV karena cuaca yang berkabut.
Warga masyarakat diminta tetap tenang, serta selalu mengantisipasi gangguan akibat abu vulkanik. — Hanik Humaida saat dikonfirmasi Kompas.com, Senin.
Guguran awan panas ini disinyalir berpotensi menimbulkan hujan abu. Sampai dengan saat ini, status Gunung merapi masih waspada (level II). BPPTKG merekomendasikan agar radius 3 km dari puncak Gunung Merapi untuk sementara dikosongkan dari aktivitas penduduk.
(Stefanus/IDWS)
Sumber: Kompas.com, @InfoBpptkg/Facebook